Kabar penangkapan Presiden Venezuela Nicolás Maduro bersama istrinya, Cilia Flores, oleh militer Amerika Serikat sempat menghebohkan publik internasional. Keduanya dituduh terlibat dalam perdagangan narkoba dan pelanggaran senjata, serta disebut menjalankan rezim yang berafiliasi dengan jaringan narko-terorisme. Tuduhan tersebut sepenuhnya dibantah oleh Maduro.
Menanggapi situasi ini, Menteri Luar Negeri Amerika Serikat Marco Rubio menegaskan bahwa Washington tidak sedang berperang dengan Venezuela. Ia menyatakan operasi militer tersebut merupakan bagian dari upaya Amerika Serikat memerangi organisasi perdagangan narkoba internasional, bukan konflik antarnegara.
Sementara itu, Presiden Amerika Serikat Donald Trump menyampaikan rencana untuk mengambil alih kepemimpinan Venezuela sementara waktu. Ia juga mengumumkan kebijakan “karantina” terhadap minyak Venezuela, sekaligus menyatakan bahwa perusahaan-perusahaan asal AS akan masuk ke negara tersebut guna memperbaiki dan menata kembali infrastruktur sektor minyaknya.
Satu pertanyaan pun muncul, berapa banyak cadangan minyak yang dimiliki Venezuela?
Baca Juga: Negara Pengonsumsi Minyak Goreng Terbanyak
Menurut laporan Organization of the Petroleum Exporting Countries (OPEC), cadangan minyak mentah di Venezuela menjadi yang paling banyak di dunia pada 2024. Jumlahnya mencapai 303,22 miliar barel, setara dengan 19% dari total cadangan minyak mentah global.
Dari tahun ke tahun, jumlahnya cenderung stabil. Pada 2020, Venezuela tercatat memiliki cadangan minyak mentah sebesar 303,56 miliar barel. Angka ini merupakan jumlah cadangan minyak mentah yang sudah terbukti.
Tahun berikutnya, jumlah cadangan minyak sedikit turun menjadi 303,47 miliar barel, dan kembali turun tipis menjadi 303,22 miliar barel pada 2022. Memasuki 2023, jumlah cadangan minyak mentah di Venezuela kembali turun menjadi 303,01 miliar barel, sebelum naik pada 2024.
Di bawah Venezuela, ada Arab Saudi yang cadangan minyak mentahnya mencapai 267,2 miliar barel, setara dengan 17% dari total cadangan minyak mentah dunia. Peringkat ketiga diisi oleh Iran dengan 208,6 miliar barel, diikuti Kanada dengan 163,1 miliar barel. Daftar lima besar ditutup oleh Irak yang memiliki 145 miliar barel cadangan minyak mentah per 2024.
Menariknya, Amerika Serikat juga masuk jajaran negara dengan cadangan minyak mentah terbesar, di posisi kesepuluh dengan total 45 miliar barel minyak.
Indonesia sendiri tercatat hanya memiliki 2,4 miliar barel minyak per 2024, sedikit naik dari tahun 2023 yang sebanyak 2,27 miliar barel.
Baca Juga: Benarkah Impor Minyak Indonesia Turun?
Sumber:
https://www.opec.org/assets/assetdb/asb-2025.pdf
Penulis: Agnes Z. Yonatan
Editor: Editor