Mampir ke ASEAN, IShowSpeed Pecahkan Rekor Pribadi Subscriber Baru di Indonesia

Siaran langsung IShowSpeed di Indonesia pada 18 September 2024 berhasil mencetak lebih dari satu juta penonton dan 700 ribu subscribers baru.

Mampir ke ASEAN, IShowSpeed Pecahkan Rekor Pribadi Subscriber Baru di Indonesia IShowSpeed Pecahkan Rekor Pribadi di Indonesia | Marco Espinoza Oliveros/esport.gg

IShowSpeed, streamer sensasional berusia 19 tahun asal Amerika Serikat, kembali memecahkan rekor di dunia digital. Saat melakukan tur Asia Tenggara, siaran langsungnya di Indonesia pada 18 September 2024 berhasil mencetak lebih dari satu juta penonton secara bersamaan. Pencapaian ini tidak hanya menambah jumlah subscriber yang signifikan, tetapi juga menegaskan posisinya sebagai streamer berbahasa Inggris paling populer di dunia.

Darren Jason Watkins Jr., yang lebih dikenal sebagai IShowSpeed atau Speed, memulai turnya di Asia Tenggara pada awal September 2024 dengan mengunjungi enam negara dalam sepuluh hari. Ia bertemu dengan ribuan penggemar antusias dan menciptakan banyak momen viral, dari aksi-aksi lucu hingga petualangan yang menegangkan.

Salah satu puncak dari tur tersebut adalah siaran langsung dari Indonesia, di mana ia memecahkan rekor pribadinya untuk jumlah penonton dan subscriber baru secara bersamaan.

Rekor Pribadi Subscriber Baru

Jumlah Subscriber IShowSpeed dari Tur Asia Tenggara
Jumlah subscriber baru IShowSpeed di tur Asia Tenggara | GoodStats

Tur Asia Tenggara IShowSpeed tidak hanya penuh keseruan, tetapi juga menjadi ajang pertumbuhan subscriber yang sangat signifikan. Di setiap negara yang ia kunjungi, jumlah subscriber terus meningkat secara drastis, dengan puncaknya di Indonesia, di mana ia memperoleh lebih dari 700.000 subscribers baru hanya dalam satu siaran langsung.

Momen-momen viral di setiap negara yang ia kunjungi berkontribusi besar terhadap pertumbuhan ini. Di Thailand, Speed berinteraksi dengan penggemar lokal dan terlibat dalam berbagai aksi lucu dan tak terduga, seperti kecelakaan Tuk-tuk yang hampir membuatnya cedera.

Selain itu, ia mencoba bertarung dengan petarung Muay Thai profesional dan mencicipi kalajengking berbumbu, yang membuat penggemarnya semakin terpikat dengan konten khasnya yang penuh kejutan.

Di Filipina, Speed menarik perhatian besar ketika ia bertanding tinju persahabatan dengan legenda tinju dunia, Manny Pacquiao. Momen-momen kedermawanannya, seperti memberikan bantuan kepada keluarga tunawisma, juga membuatnya semakin disukai oleh penggemarnya. Kombinasi antara aksi kocak dan sisi kemanusiaannya menciptakan ikatan yang kuat dengan penonton.

Selanjutnya, di Kamboja, ia hampir mengalami kecelakaan saat mencoba melakukan salto sebagai perayaan pencapaian 30 juta subscriber. Meski nyaris cedera, momen ini justru membuat penggemarnya semakin kagum dengan aksi Speed yang selalu berani mengambil risiko demi hiburan.

Namun, yang paling luar biasa terjadi di Indonesia. Siaran langsungnya di Indonesia tidak hanya menambah 700.000 subscribers baru, tetapi juga membuat Speed menangis terharu saat jumlah penontonnya melebihi 1 juta orang secara bersamaan.

Hal ini adalah pencapaian terbesar dalam karier streaming-nya sejauh ini, yang semakin memperkuat statusnya sebagai streamer berbahasa Inggris dengan jumlah penonton live terbanyak.

Baca Juga: Tak Ada Indonesia, Inilah Daftar 10 Negara Paling Ramah untuk Turis

Pendapatan IShowSpeed

Pemasukan IShowSpeed dari Super Chat
Pendapatan IShowSpeed dari Super Chat selama tur Asia Tenggara | GoodStats

Selain peningkatan subscriber, siaran langsung IShowSpeed selama tur Asia Tenggara ini juga menghasilkan pendapatan yang sangat mengesankan. Dari setiap negara yang ia kunjungi, termasuk Thailand, Filipina, Vietnam, Malaysia, dan Indonesia, pendapatan dari donasi penggemar terus bertambah.

Siaran lanjutannya di Indonesia pada 20 dan 21 September juga menghasilkan total pendapatan yang signifikan, menunjukkan bahwa popularitas IShowSpeed di Asia Tenggara, terutama di Indonesia, benar-benar mencapai puncaknya selama tur ini.

Pencapaian IShowSpeed di Indonesia tidak hanya memecahkan rekor pribadinya, tetapi juga menempatkannya sebagai streamer berbahasa Inggris terpopuler di dunia. Menurut Streams Charts, ia melampaui rekor yang sebelumnya dipegang oleh LazarBeam, seorang streamer asal Australia yang terkenal dengan konten Fortnite.

Baca Juga: Youtuber Terpopuler di Dunia 2023

Penulis: Daffa Shiddiq Al-Fajri
Editor: Editor

Konten Terkait

Tren Boneka Labubu, Koleksi di E-Comerence Tembus Rp60 Juta!

Labubu telah menjadi tren di berbagai kalangan setelah banyak influencer menggunakannya. Pendapatan Pop Mart bahkan naik akibat fenomena ini.

Jenis Daging Paling Populer di Indonesia, Ikan & Seafood Mendominasi

Pilihan daging dari ayam, sapi, kambing, babi, ikan mencerminkan aksesibilitas, daya beli, dan budaya di setiap negara. Bagaimana pola konsumsinya di Indonesia?

Terima kasih telah membaca sampai di sini

atau

Untuk mempercepat proses masuk atau pembuatan akun, bisa memakai akun media sosial.

Hubungkan dengan Google Hubungkan dengan Facebook