Laporan Bencana Alam Indonesia 2023: Jawa Barat Terbanyak, Kontras dengan Papua

Pada tahun 2023, sebanyak 5.400 bencana alam terjadi di Indonesia. Jawa Barat menjadi provinsi dengan kejadian terbanyak yaitu 844 kejadian.

Laporan Bencana Alam Indonesia 2023: Jawa Barat Terbanyak, Kontras dengan Papua Ilustrasi Bencana Kekeringan | Freepik

Dalam laporan 2023 Disasters in Numbers dari Centre for Research on the Epidemiology of Disasters (CRED), terdapat 399 kejadian bencana alam di seluruh dunia sepanjang tahun 2023. Bencana alam yang masuk kriteria ini adalah bencana yang mengakibatkan minimal 10 orang meninggal, berdampak kepada minimal 100 orang, memicu deklarasi keadaan darurat, dan memicu seruan bantuan internasional.

Indonesia masuk sebagai salah satu negara yang mengalami paling banyak bencana alam pada 2023, yaitu sebanyak 15 bencana. Sejak awal, Indonesia memang rawan terhadap bencana alam, seperti gempa bumi, tsunami, letusan gunung berapi, banjir, cuaca ekstrem, kekeringan, kebakaran hutan, sampai tanah longsor.

Adapun menurut Badan Pusat Statistik (BPS), ada sebanyak 5.400 bencana alam di Indonesia yang terjadi pada 2023. Jumlah tersebut mengalami kenaikan 56,34% dibandingkan tahun sebelumnya yang sebanyak 3.454 kejadian.

Berdasarkan jenisnya, kebakaran hutan dan lahan (karhutla) menjadi bencana alam yang paling sering melanda sepanjang 2023, yaitu sebanyak 2.051 kejadian. Cuaca ekstrem dan banjir juga sering terjadi di Indonesia, yaitu masing-masing sebanyak 1.261 kejadian dan 1.255 kejadian. Kemudian untuk bencana alam letusan gunung api hanya terjadi sebanyak 4 kejadian di tahun 2023.

Provinsi dengan Jumlah Bencana Alam Terbanyak 

Provinsi yang mengalami kejadian bencana alam paling sering di Indonesia 2023 | GoodStats

Dilihat berdasarkan provinsinya, Jawa Barat menjadi provinsi yang paling banyak mengalami bencana alam pada tahun 2023, yaitu sebanyak 844 kejadian. Dari seluruh provinsi, Jawa Barat paling sering mengalami tanah longsor (185 kejadian), banjir (107 kejadian), kekeringan (61 kejadian), dan kebakaran hutan (326 kejadian).

Selain Jawa Barat, Kalimantan Selatan juga merupakan provinsi yang paling sering mengalami bencana alam yaitu sebanyak 539 kejadian. Kalimantan Selatan paling banyak mengalami kebakaran hutan, yaitu sebanyak 437 kejadian.

Papua, Pulau dengan Jumlah Kejadian Bencana Terendah 

Jumlah kejadian bencana alam provinsi-provinsi di Papua | GoodStats

Berbanding terbalik dengan provinsi-provinsi di pulau lainnya, provinsi-provinsi di pulau Papua justru mengalami paling sedikit bencana alam di sepanjang tahun 2023. Lebih rinci, Provinsi Papua Tengah saja hanya mengalami 1 kejadian bencana alam yaitu kekeringan. Adapun Provinsi di pulau Papua yang paling banyak hanya mengalami bencana alam adalah Provinsi Papua, dengan total 11 bencana alam.

Perbedaan frekuensi dan jenis bencana alam di berbagai provinsi menunjukkan keragaman kondisi geografis dan iklim di Indonesia. Provinsi dengan kepadatan penduduk dan aktivitas ekonomi yang tinggi cenderung mengalami bencana alam yang lebih sering.

Baca Juga: Terkini! Perbandingan Jumlah Bencana Alam di Indonesia 2020-2024

Penulis: Icen Ectefania Mufrida
Editor: Editor

Konten Terkait

Isu Kenaikan Iuran BPJS Kesehatan 2025

Isu mengenai kenaikan iuran BPJS Kesehatan tahun depan kembali mencuat setelah disebut-sebut bisa menjadi solusi untuk defisit saat ini.

KPK Selamatkan Rp2,49 Triliun di 2020-2024

KPK tercatat menyelamatkan aset sebesar Rp2,49 triliun dalam periode 2020-2024 dan telah menindak 597 kasus pidana korupsi.

Terima kasih telah membaca sampai di sini

atau

Untuk mempercepat proses masuk atau pembuatan akun, bisa memakai akun media sosial.

Hubungkan dengan Google Hubungkan dengan Facebook