Ini Sederet Kota dengan Nilai Pengeluaran Turis Tertinggi di Dunia, Dubai Nomor Satu!

Menurut riset World Travel & Tourism Council (WTTC), Dubai menjadi destinasi kota dengan pengeluaran turis tertinggi di dunia, yakni mencapai US$29,4 miliar

Ini Sederet Kota dengan Nilai Pengeluaran Turis Tertinggi di Dunia, Dubai Nomor Satu! Potret pemandangan Kota Dubai | Diana.grytsku/Freepik

Pariwisata merupakan salah satu sektor penyumbang terbesar terhadap perekonomian suatu negara. Bahkan, produk domestik bruto (PDB) sebagian besar kota-kota di dunia berasal dari sektor pariwisata. Maka, tak heran jika negara-negara di dunia berlomba-lomba untuk meningkatkan sektor pariwisata mereka.

Setelah pandemi Covid-19 mereda, turis mancanegara kebanyakan memilih destinasi kota atau tempat dengan jumlah populasi penduduk yang kurang padat, seperti pesisir atau pedesaan. Namun, riset World Travel & Tourism Council (WTTC) mengungkap bahwa kunjungan liburan ke kota-kota besar kini semakin populer.

Destinasi-destinasi kota besar di dunia kebanyakan menawarkan perjalanan liburan mewah, seperti hotel bintang lima, restoran Michelin, gerai ritel mewah, serta banyak pengalaman lainnya. Hal ini menarik banyak minat wisatawan dunia yang rela menghabiskan uangnya untuk menikmati perjalanan liburan.

“Wisatawan pastinya memiliki tujuan favorit untuk berlibur, namun banyak negara-negara di dunia yang kini sudah meningkatkan sektor pariwisata. Ini semakin menantang destinasi-destinasi wisata tradisional,” jelas Presiden & CEO WTTC Julia Simpson.

10 destinasi kota besar di dunia dengan nilai pengeluaran turis tertinggi | Goodstats

Merujuk pada laporan WTTC, Dubai merupakan destinasi tempat turis mengeluarkan biaya terbanyak untuk liburan di antara semua kota di dunia pada tahun 2022. Tercatat, jumlah pengeluaran turis sepanjang tahun 2022 di kota ini mencapai US$29,4 miliar.

Selanjutnya, posisi kedua ditempati oleh ibukota Qatar, Doha. Dilaporkan, Doha menjadi kota dengan pengeluaran turis terbanyak berkat menjadi tuan rumah Piala Dunia FIFA pada 2022 lalu. WTTC mencatat, jumlah pengeluaran turis di kota ini mencapai US$16,8 miliar.

London menyusul di peringkat ketiga dalam daftar dengan total pengeluaran turis asing mencapai US$16,1 miliar sepanjang tahun 2022. Lalu, diikuti oleh Makau dan Amsterdam dengan jumlah pengeluaran turis masing-masing sebanyak US$15,6 miliar dan US$13,6 miliar.

Di sisi lain, riset WTTC juga mengkaji destinasi kota yang paling kuat dalam sektor pariwisata & perjalanan. Hasilnya, Paris menempati urutan pertama dengan kontribusi PDB senilai US$35,65 miliar pada 2022. Namun, selama satu dekade ke depan, WTC memperkirakan bahwa Paris akan turun posisi sejalan dengan keberagaman minat wisatawan global.

“Kota-kota besar seperti London, Paris, dan New York masih tetap akan menjadi pusat kekuatan pariwisata global selama beberapa tahun ke depan. Namun, kota-kota lain seperti Beijing, Shanghai, dan Makau juga memiliki potensi untuk bersaing,” tambah Julia.

Penulis: Nada Naurah
Editor: Iip M Aditiya

Konten Terkait

10 Bandara Paling Sibuk di Dunia

Bandara tersibuk di dunia jatuh kepada Bandara Internasional Atlanta, dengan total 104 juta penumpang di tahun 2023.

10 Bandara dengan Peringkat Terendah 2023, Ada dari Indonesia!

3 dari 10 bandara dengan peringkat terburuk di dunia ada di Indonesia, masalah utama ada pada faktor ketepatan waktu

Terima kasih telah membaca sampai di sini

Dengan melakukan pendaftaran akun, saya menyetujui Aturan dan Kebijakan di GoodStats

atau

Untuk mempercepat proses masuk atau pembuatan akun, bisa memakai akun media sosial.

Hubungkan dengan Google Hubungkan dengan Facebook
Student Diplomat Mobile
X