Indonesia Masuk Daftar Negara dengan Polusi Udara Tertinggi

Pada 2023, Indonesia menempati peringkat ke-14 negara dengan polusi udara tertinggi yang meningkatkan risiko kematian akibat penyakit terkait.

Indonesia Masuk Daftar Negara dengan Polusi Udara Tertinggi Ilustrasi Orang Terkena Penyakit Paru | trumronnarong/Freepik

Setiap tahun, jutaan orang di seluruh dunia menderita akibat paparan polusi udara yang dapat meningkatkan risiko berbagai penyakit kronis dan kematian dini. Polusi udara tidak hanya berdampak pada kualitas hidup, tetapi dapat mengurangi harapan hidup secara signifikan. 

Berdasarkan laporan dari Institute for Health Metrics and Evaluation (IHME), polusi udara menempati urutan kedua dengan penyebab kematian tertinggi sebanyak 8,08 juta. Polusi udara dapat mencakup polusi luar ruangan dan dalam ruangan.

Polusi udara secara signifikan dapat mengurangi harapan hidup. Banyaknya populasi dunia yang tinggal di wilayah dengan kualitas udara yang tidak memenuhi standar kesehatan global menjadi kekhawatiran sendiri. Polusi udara pun menjadi masalah kesehatan global yang memengaruhi jutaan orang setiap tahunnya.

Daftar Negara dengan Polusi Udara Terburuk di Dunia

Beberapa negara dengan tingkat polusi udara terburuk di dunia berdasarkan data Air Quality Index (AQI) dan konsentrasi PM2,5 (μg/m³).

Negara di dunia tertinggi polusi udara | GoodStats
Indonesia berada urutan ke-14 sebagai negara polusi udara tertinggi | GoodStats

Negara dengan tingkat populasi udara terburuk di dunia berdasarkan AQI menunjukkan dampak besar terhadap kesehatan global. Adapun negara dengan kualitas udara terburuk di dunia pada 2023 dipegang oleh Bangladesh, diikuti oleh Pakistan, India, dan negara-negara lainnya.

Indonesia berada di posisi ke-14 dengan AQI sebesar 105 di 2023, dinilai sebagai negara yang menghadapi masalah serius terkait polusi udara yang sebagian besar disebabkan oleh pembakaran bahan bakar fosil, kebakaran hutan, dan kendaraan bermotor. 

Polusi udara di Indonesia, terutama di Jakarta dan kota besar lainnya, merupakan masalah serius yang mengancam kualitas hidup. Berdasarkan AQLI, polusi udara diperkirakan mengurangi harapan hidup penduduk Indonesia hingga 2,5 tahun. 

Dampak Penyakit yang Dirasakan dari Polusi Udara

Penyakit yang ditimbulkan dari polusi udara | GoodStats
Beragam jenis penyakit yang bisa dirasakan ketika terkena polusi udara | GoodStats

Polusi udara dapat menyebabkan berbagai penyakit berbahaya, seperti penyakit paru obstruktif kronis, penyakit jantung, stroke, kanker, bahkan diabetes.

Ketika seseorang menghirup udara tercemar polutan seperti partikel halus (PM2,5), gas berbahaya dapat memasuki saluran pernapasan dan akhirnya masuk ke aliran darah.

Selain itu, polusi juga mempengaruhi janin melalui plasenta, meningkatkan risiko kelahiran prematur hingga gangguan perkembangan. Dampaknya lebih besar pada orang yang tinggal di daerah miskin, anak-anak hingga orang dewasa lanjut usia juga lebih rentan terhadap efek buruk polusi.

Sebagian besar masalah kesehatan terkait polusi udara tidak muncul langsung, tetapi berkembang secara bertahap. Oleh karena itu, penting untuk mengambil langkah-langkah preventif seperti pengurangan emisi polutan dan peningkatan kesadaran masyarakat mengenai dampak polusi udara.

Baca Juga: Dari Sekian Kota Besar Dunia, Udara Jakarta Paling Berpolusi

Penulis: Ucy Sugiarti
Editor: Editor

Konten Terkait

Destinasi Wisata Domestik Masih Jadi Tujuan Utama Masyarakat Berlibur di 2025

Seiring perkembangan industri pariwisata, para wisatawan memiliki berbagai pilihan untuk menentukan pengalaman berlibur yang sesuai dengan preferensi mereka.

Deretan Drama Korea Terpopuler di Netflix, Mana Favoritmu?

Netflix menawarkan pengalaman menonton yang kaya dan beragam, di mana setiap drama korea memiliki daya tariknya sendiri.

Terima kasih telah membaca sampai di sini

atau

Untuk mempercepat proses masuk atau pembuatan akun, bisa memakai akun media sosial.

Hubungkan dengan Google Hubungkan dengan Facebook