Indonesia Masuk Daftar Kontributor Terbesar Pasukan Perdamaian Dunia

Pasukan perdamaian dunia, UN Peacekeeping yang terbentuk sejak 1945 kini telah beranggotakan 90.000 orang dan Indonesia jadi salah satu kontributor terbesar.

Indonesia Masuk Daftar Kontributor Terbesar Pasukan Perdamaian Dunia Pasukan UN Peacekeeping asal Indonesia | Christina Desitriviantie/Shutterstock

Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) membentuk operasi perdamaian dunia yang dinamai United Nations (UN) Peacekeeping pada tahun 1945 silam. UN Peacekeeping berada di bawah naungan Department of Peace Operations sebagai pasukan yang membantu negara-negara dengan konflik meraih serta mempertahankan perdamaian.

Sebanyak 125 negara bergabung dalam organisasi dengan total sekitar 90.000 anggota. Adapun pasukan UN Peacekeeping terdiri dari militer, polisi, hingga sipil. Saat ini, UN Peacekeeping berada di bawah kepemimpinan Jean-Pierre Lacroix yang berasal dari Prancis.

Mengutip dari Statista, Bangladesh jadi negara dengan kontribusi terbesar di antara 125 negara yang berpartisipasi dalam UN Peacekeeping. Adapun jumlah personel yang diturunkan oleh Bangladesh untuk UN Peacekeeping berjumlah sebanyak 6.403 orang per Januari 2022.

10 negara kontributor terbesar UN Peacekeeping dengan jumlah personel terbanyak per Januari 2022 | GoodStats

Posisi ke-2 diraih oleh Nepal dengan total 5.657 personel berkontribusi dalam UN Peacekeeping. Sementara itu, India berada di posisi ke-3 dengan raihan 5.598 anggota UN Peacekeeping.

Rwanda dan Ethiopia menempati posisi ke-4 dan ke-5 dengan total pasukan perdamaian dunia masing-masing sebanyak 5.280 dan 4.757 personel. Di samping itu, Pakistan mengerahkan 3.810 personel untuk terlibat dalam UN Peacekeeping, menempatkannya di posisi ke-6 diikuti Mesir di posisi ke-7 dengan 2.795 personel.

Indonesia masuk dalam daftar kontributor UN Peacekeeping terbesar di posisi ke-8 dengan total 2.697 personel bergabung di dalamnya. Adapun Ghana dan China melengkapi di posisi ke-9 dan ke-10 dengan total personel masing-masing sebanyak 2.278 dan 2.243 anggota.

UN Peacekeeping memiliki kekuatan unik, termasuk legitimasi, pembagian beban, serta kemampuan untuk mengerahkan pasukan dan polisi dari seluruh dunia, mengintegrasikan mereka dengan penjaga perdamaian sipil untuk menangani berbagai mandat yang ditetapkan oleh Dewan Keamanan dan Majelis Umum PBB.

UN Peacekeeping saat ini menjalankan total 12 operasi perdamaian dunia. Beberapa di antaranya yakni MINURSO di Sahara Bagian Barat, MINUSCA di Republik Afrika Tengah, MINUSMA di Mali, MONUSCO di Republik Kongo, UNDOF di Golan, dan sebagainya.

Penulis: Diva Angelia
Editor: Iip M Aditiya

Artikel Sebelumnya Menakar Peluang Terpilihnya Calon Presiden RI 2024, Siapa Paling Unggul?
Artikel Selanjutnya Meski Tingkat Depresi Tinggi, Mengapa Masyarkat Jepang Lebih Panjang Umur?
Konten Terkait

Streaming Sumbang Pendapatan Tertinggi dalam Industri Musik Global 2022

Seiring perkembangan teknologi, pola konsumsi musik global mengalami perubahan. Masyarakat dunia kini lebih menyukai streaming untuk menikmati musik.

Batu Bara, Sumber Energi Listrik Paling Berbahaya Bagi Lingkungan

Batu bara merupakan bahan bakar fosil yang sangat penting dalam produksi tenaga listrik. Sayangnya, sumber energi ini juga sangat berbahaya bagi lingkungan.

Tingkat Elektabilitas Capres Maret 2023

Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo memimpin di posisi teratas dengan persentase 30,7%

ISIS, Kelompok Teroris Paling Berbahaya dengan Jumlah Serangan dan Korban Terbanyak Sepanjang 2022

Terdapat banyak kelompok teroris berbahaya di dunia, namun ISIS menempati posisi teratas dengan jumlah korban tewas mencapai 1.045 jiwa sepanjang 2022.

Dari Serabi Hingga Getuk, Ini Jajanan Manis Populer yang Cocok Dimakan Saat Berbuka

Kuliner di Indonesia sangatlah beragam, termasuk jajanan manisnya. Berikut rekomendasi jajanan manis yang bisa disantap untuk berbuka.

Dengan melakukan pendaftaran akun, saya menyetujui Aturan dan Kebijakan di GoodStats

atau

Untuk mempercepat proses masuk atau pembuatan akun, bisa memakai akun media sosial.

Hubungkan dengan Google Hubungkan dengan Facebook