Pandemi Covid-19 mengubah segala sektor kegiatan seluruh masyarakat dunia tak terkecuali Indonesia. Semua kegiatan kini mulai beralih menjadi serba digitalisasi untuk meminimalisir ruang temu dan melakukan seluruh pekerjaan dari rumah. Pembatasan mobilitas ini menjadikan masyarakat kian bergantung pada jaringan internet.
Menanggapi hal tersebut, Encity Bussiness Consult (EBC) membagikan hasil risetnya terhadap kecepatan internet di sejumlah provider di Indonesia.
“Internet akhirnya tetap menjadi tumpuan berbagai aktivitas di masa pandemi ini. Buntutnya dari peningkatan kebutuhan internet di rumah tangga, kompetisi penyedia layanan internet terutama fixed broadband menjadi semakin ketat,” jelas Don Rozano, General Manager Enciety Business Consult dalam laporannya (22/2).
Kebergantungan itu berujung pada persaingan seluruh penyedia layanan internet. Saling mengubar janji menawarkan pilihan termurah dan termudah bagi para pelanggannya.
Pelanggan harus cerdas dalam memilih provider dengan memperkaya pengetahuan yang baik agar tidak kecewa di kemudian hari tidak mendapatkan pelayanan sesuai yang dijanjikan.
Provider dengan troughput perfomance terbaik
Melihat kenyataan dalam riset EBC 2021 menunjukkan masih adanya ketimpangan kecepatan antar provider diseluruh Indonesia. EBC rutin melakukan pengukuran kecepatan internet pada beberapa pelanggan dari sembilan provider penyedia layanan fixed broadband di Indonesia.
Don Rozano menerangkan, riset EBC terkait pendalaman Quality of Service (QoS) provider fixed broadband melalui Direct Observation di 8 (delapan) kota di Indonesia, yakni Medan, Jakarta, Bandung, Semarang, Surabaya, Denpasar, Balikpapan, dan Makassar.
Direct observation dilakukan pada 9 provider di Indonesia yakni IndiHome, Biznet, CBN, First Media, Iconnet, MNC Play, MyRepublic, Oxygen, dan XL Home.
Hasilnya menunjukkan, terdapat lima provider dengan rata-rata troughput perfomance terbaik. Di mana IndiHome menempati peringkat pertama dengan persentase 102 persen, lalu diikuti oleh MyRepublic (96 persen), CBN (84 persen), Oxygen (82 persen), dan Firstmedia (80 persen).
Troughput perfomance sendiri ialah kemampuan sebenarnya suatu jaringan mengirim data yang dinamis sesuai kondisi trafik jaringan (semakin besar semakin bagus).
Penulis: Nabilah Nur Alifah
Editor: Editor