Dunia maya tengah digemparkan oleh pengumuman pelaksanaan konser Coldplay di Jakarta yang berlokasi di stadion Gelora Bung Karno pada tanggal 15 November 2023 mendatang. Konser ini merupakan kehadiran pertama band rock alternatif asal Inggris tersebut ke tanah air.
Konser ini merupakan bagian dari rangkaian tur Music of Spheres World Tour yang sudah dimulai sejak tanggal 18 Maret 2023 lalu. Selain Jakarta, Coldplay juga akan singgah ke negara-negara lain di Kawasan Asia, seperti Taiwan, Malaysia, dan Jepang.
Sejak memulai debutnya dengan album Parachute pada tahun 2000 silam, band ini menjadi banyak digandrungi oleh penggemar dari seluruh dunia. Sehingga, tak heran jika Coldplay kini telah menjual lebih dari 50 juta album dan singel secara global.
Berdasarkan data aplikasi streaming Spotify, akumulasi pendengar bulanan Coldplay secara global mencapai 64,11 juta pendengar. Selain itu, band ini dilaporkan telah memiliki sebanyak 43,89 juta pengikut di Spotify.
Something Just Like This menjadi lagu yang paling sering didengar per Mei 2023 dengan jumlah mencapai 2,12 miliar pendengar. Diikuti oleh Yellow di posisi kedua dengan jumlah sebanyak 1,62 miliar pendengar.
Kemudian, ada juga The Scientist dan Viva La Vida dengan perolehan masing-masing mencapai 1,54 miliar dan 1,46 miliar. Lalu, ada juga Fix You dengan 1,17 miliar, Hymn for the Weekend dengan 1,11 miliar, dan A Sky Full of Stars dengan 1,09 miliar pendengar per Mei 2023.
Adapun, Jakarta menjadi salah satu kota di dunia yang memiliki pendengar bulanan Coldplay terbanyak dengan total 1,2 juta pendengar menurut data Spotify. Berkat capaian tersebut, Jakarta menempati urutan ketiga.
Sedangkan, Mexico City menempati peringkat pertama dalam daftar dengan jumlah sebanyak 1,3 juta pendengar bulanan. Selanjutnya, Inggris menempati posisi kedua dengan jumlah mencapai 1,3 juta pendengar bulanan.
Sementara itu, pembelian tiket untuk konser di Jakarta mulai dibuka pada tanggal 17-18 Mei 2023 khusus nasabah BCA (Bank Central Asia). Sedangkan, pembelian tiket untuk masyarakat umum akan dibuka pada 19 Mei 2023.
PK Entertainment dan TEM Presents selaku promotor dari konser ini membagi kategori konser menjadi dua, yaitu berdiri dan duduk. Harga tiket dibanderol dengan harga termurah dari Rp800 ribu hingga yang termahal senilai Rp11 juta.
Penulis: Nada Naurah
Editor: Iip M Aditiya