Film Superhero Dominasi Judul Film Bajakan Terpopuler, Spider-Man: No Way Home Teratas!

Berdasarkan laporan Muso, film besutan Marvel yang berjudul Spider-Man: No Way Home merupakan film dengan permintaan pembajakan terbanyak pada 2022

Film Superhero Dominasi Judul Film Bajakan Terpopuler, Spider-Man: No Way Home Teratas! Ilustrasi orang yang sedang menonton film | Freepik

Banyak orang yang mengisi waktu luang mereka untuk menonton film. Kemajuan teknologi dan internet memberikan kemudahan dalam mengakses situs streaming film melalui website maupun aplikasi. Namun, pesatnya perkembangan digitalisasi ternyata juga memberikan dampak buruk, salah satunya adalah maraknya pembajakan film yang dilakukan oleh oknum-oknum tidak bertanggung jawab.

Mengutip perusahaan anti-pembajakan Muso, jumlah kunjungan ke situs website pembajakan secara global mencapai 215 miliar kunjungan pada semua sektor di tahun 2022. Dari jumlah tersebut, akses ke situs website pembajakan film menyumbang 13% dengan total kunjungan mencapai 27,8 miliar.

“Kunjungan ke situs website film bajakan telah tumbuh sebesar 36,4% pada tahun 2022 jika dibandingkan dengan tahun 2021,” tulis Muso dalam laporannya.

Berdasarkan laporan Muso, film superhero tercatat mendominasi judul film bajakan teratas pada tahun 2022. dari total 10 film bajakan terpopuler, enam di antaranya adalah film-film yang berasal dari Marvel Cinematic Universe (MCU) dan DC Comics.

10 judul film bajakan terpopuler sepanjang tahun 2022 | Goodstats

Adapun, film besutan Marvel berjudul Spider-Man: No Way Home menjadi film bajakan terpopuler di dunia dengan menyumbang sebesar 21% dari permintaan pembajakan global sepanjang tahun 2022.

“Terdapat lonjakan permintaan pembajakan untuk film Spider-Man pada tanggal 12 Maret 2023 atau tiga hari sebelum perilisan digital resminya. Bahkan, video berkualitas rendah telah tersedia sebelum perilisan,” jelas Muso.

Menyusul Spider-Man: No Way Home, film produksi DC, yakni The Batman berada di posisi kedua dengan proporsi 13% total pembajakan. Diikuti oleh Doctor Strange in the Multiverse of Madness yang menyumbang proporsi sebesar 10% dari total permintaan pembajakan global. Black Adam dan Thor: Love and Thunder menempati posisi berikutnya dengan pangsa pasar masing-masing 9% pada 2022.

Sementara itu dari sepuluh judul film yang paling banyak dibajak secara global, Amerika Serikat (AS) memiliki audiens terbesar di dunia. Bahkan mengutip Muso, AS secara konsisten juga tercatat mendominasi aktivitas pembajakan di seluruh sektor media, termasuk TV, musik, software, dan publikasi.

Di sisi lain, Muso juga menunjukkan data mengenai judul serial televisi dengan permintaan pembajakan terbanyak di AS sepanjang 2022. Hasilnya, House of the Dragon (2022) menempati peringkat pertama dengan proporsi 17%. Kemudian, diikuti oleh serial Chainsaw Man (2022) dan Running Man (2010) dengan pangsa pasar masing-masing 13% dan 12%.

Penulis: Nada Naurah
Editor: Iip M Aditiya

Konten Terkait

Orang Indonesia Paling Sering Habiskan Waktu untuk Main Sosial Media

Orang Indonesia menghabiskan waktu lebih dari 3 jam setiap harinya untuk bermain sosial media dan TikTok jadi sosial media yang paling sering digunakan.

Kominfo Berhasil Tangani Lebih Dari 5 Ribu Konten Berbau Radikalisme

Berdasarkan laporan dari Kominfo, terdapat sebanyak 5.731 konten yang mendukung ekstrimisme, radikalisme, dan terorisme di platform digital.

Terima kasih telah membaca sampai di sini

Dengan melakukan pendaftaran akun, saya menyetujui Aturan dan Kebijakan di GoodStats

atau

Untuk mempercepat proses masuk atau pembuatan akun, bisa memakai akun media sosial.

Hubungkan dengan Google Hubungkan dengan Facebook
Student Diplomat Mobile
X