Bagaimana Kondisi Kulit Ideal Menurut Perempuan Indonesia?

Sebesar 97 persen perempuan Indonesia setuju bahwa merawat kulit merupakan bentuk investasi kulit sehat. Bagaimana gambaran kulit ideal menurut perempuan?

Bagaimana Kondisi Kulit Ideal Menurut Perempuan Indonesia? Ilustrasi perempuan menggunakan skincare | Prostock-studio/Shutterstock

Memiliki kulit yang sehat adalah idaman bagi banyak orang, terutama perempuan. Merawat kulit tidak hanya untuk estetika melainkan juga sebagai bentuk investasi untuk kulit yang sehat. Sebesar 97 persen perempuan Indonesia setuju pada pendapat ini.

Kesadaran masyarakat Indonesia terhadap pentingnya skincare meningkat tiap waktu. Berdasarkan laporan “Beauty Trends 2022” yang dirilis oleh Jakpat, 9 dari 10 perempuan di Indonesia berpandangan bahwa menggunakan skincare lebih penting dibandingkan makeup.

Kondisi kulit ideal menurut perempuan Indonesia tahun 2022 | GoodStats

Menurut hasil survei, kulit bebas jerawat menempati peringkat pertama kondisi kulit paling ideal bagi perempuan Indonesia. Adapun raihannya mencapai 87 persen responden pada tahun 2022.

Sementara itu, kulit halus tanpa beruntusan menempati posisi ke-2 kondisi kulit paling ideal dengan raihan sebesar 86 persen. Berikutnya, sebesar 85 persen responden menganggap kulit cerah serta bebas komedo sebagai kondisi kulit ideal, menempatkannya di posisi ke-3 dan ke-4 diikuti kulit kenyal di posisi ke-5 dengan raihan 83 persen.

Adapun beberapa kondisi kulit ideal lainnya yang turut dipaparkan oleh perempuan Indonesia pada tahun 2022 antara lain kulit yang memiliki pori-pori kecil (79 persen), tidak ada garis halus (76 persen), bebas minyak (71 persen), serta berwarna terang (38 persen).

Mayoritas perempuan Indonesia setuju bahwa kondisi-kondisi kulit seperti yang digambarkan di atas ialah ideal, kecuali untuk kulit berwarna terang yang mana raihannya tidak mencapai separuh responden.

Bila dibandingkan dengan kondisi kulit responden perempuan Indonesia yang sebenarnya, gap terjauh dengan gambaran kulit ideal ialah kondisi kulit bebas komedo.

Adapun selisih persentase antara responden perempuan yang menganggap kondisi kulit bebas komedo ideal dengan yang benar-benar memiliki kulit bebas komedo ialah sebesar 58 persen. Artinya, hanya 27 persen responden perempuan yang memiliki kulit bebas komedo.

Sementara itu, gap terlebar berikutnya antara gambaran ideal dengan kondisi asli kulit perempuan Indonesia ialah kulit halus tanpa beruntusan dengan selisih sebesar 48 persen, diikuti kulit berpori-pori kecil yang memiliki selisih sebesar 45 persen.

Penulis: Diva Angelia
Editor: Iip M Aditiya

Konten Terkait

Survei GoodStats: Benarkah Kesadaran Masyarakat Akan Isu Sampah Masih Rendah?

Survei GoodStats mengungkapkan bahwa 48,9% responden tercatat selalu buang sampah di tempatnya, 67,6% responden juga sudah inisiatif mengelola sampah mandiri.

Dukungan Presiden di Battle Ground Pilkada Jawa Tengah

Bagaimana elektabilitas kedua paslon di Jawa Tengah hingga membutuhkan dorongan besar Presiden RI?

Terima kasih telah membaca sampai di sini

atau

Untuk mempercepat proses masuk atau pembuatan akun, bisa memakai akun media sosial.

Hubungkan dengan Google Hubungkan dengan Facebook