10 Kabupaten/Kota dengan UMK Tertinggi 2026

UMK 2026 Kota Bekasi mencapai Rp6 juta, tertinggi dibanding kabupaten/kota lain.

10 Kabupaten/Kota dengan UMK Tertinggi 2026 Ilustrasi Uang | Pexels
Ukuran Fon:

Upah Minimum Kabupaten/Kota (UMK) menjadi salah satu indikator penting dalam menggambarkan kondisi kesejahteraan pekerja di daerah. Besaran UMK tidak hanya mencerminkan kemampuan ekonomi suatu wilayah, tetapi juga berkaitan erat dengan biaya hidup, daya beli masyarakat, serta daya saing dunia usaha setempat. Memasuki 2026, penetapan UMK kembali menjadi sorotan karena berpengaruh langsung pada jutaan pekerja dan pelaku industri di Indonesia.

Perbedaan struktur ekonomi, tingkat inflasi daerah, dan produktivitas membuat nilai UMK antar kabupaten/kota sangat beragam. Berikut merupakan jajaran sepuluh kabupaten/kota dengan UMK tertinggi 2026.

Baca Juga: Simak Daftar UMK Sumatra Selatan 2026

Provinsi dengan UMK 2026 terbesar | GoodStats
Provinsi dengan UMK 2026 terbesar | GoodStats

1. Kota Bekasi

Kota Bekasi menjadi kabupaten/kota dengan UMK 2026 tertinggi, mencapai Rp5.999.443 per bulan. Nominalnya naik 5,53% dibanding tahun sebelumnya.

2. Kab. Bekasi

Masih dari Jawa Barat, Kabupaten (Kab.) Bekasi menyusul di peringkat kedua dengan Rp5.938.885. Nilainya naik Rp380 ribu dibanding tahun sebelumnya.

3. Kab. Karawang

Wilayah dengan UMK 2026 tertinggi berikutnya dipegang Kab. Karawang dengan Rp5.886.853. Jumlahnya naik dari tahun 2025 yang sebesar Rp5.599.593,21.

4. Jakarta

Berikutnya, UMK Jakarta tercatat mencapai Rp5.726.876 pada 2026, naik Rp333 ribu atau sekitar 6,17% dibanding tahun lalu, sekaligus menjadi yang tertinggi keempat di Indonesia.

5. Kota Depok

Masih dari Jawa, Kota Depok memiliki UMK 2026 sebesar Rp5.522.662, naik 6,29% dibanding tahun lalu.

6. Kota Cilegon

Kabupaten/kota dengan UMK tertinggi berikutnya dipegang Kota Cilegon dengan besaran mencapai Rp5.469.923, naik 6,67%. Resmi berlaku mulai 1 Januari 2025, Kota Cilegon punya UMK tertinggi di Banten.

7. Kota Bogor

UMK Kota Bogor ditetapkan sebesar Rp5.437.203 pada 2026, tertinggi di Jawa Barat. Nilainya berselisih cukup jauh dari UMK kabupatennya yang sebesar Rp5,16 juta.

8. Kota Tangerang

UMK Kota Tangerang mencapai Rp5.399.406 pada 2026. Kenaikan ini didasarkan pada Keputusan Gubernur Banten Nomor 703 Tahun 2025 tentang Penetapan Upah Minimum Kabupaten/Kota di Provinsi Banten Tahun 2026.

9. Kota Batam

Kota Batam jadi satu-satunya wilayah di luar Jawa yang masuk dalam daftar. UMK 2026 di Kota Batam mencapai Rp5.357.982, jadi yang tertinggi kesembilan di Indonesia.

10. Kota Surabaya

Menutup daftar sepuluh besar kabupaten/kota dengan UMK terbesar adalah Kota Surabaya, yang UMK 2026-nya mencapai Rp5.288.796.

Sebaliknya, Kab. Banjarnegara tercatat punya UMK 2026 terendah, yakni sebesar Rp2,32 juta, diikuti Kab. Wonogiri (Rp2,33 juta), Kab. Stagen (Rp2,34 juta), Kab. Blora (Rp2,34 juta), dan Kab. Pangandaran (Rp2,35 juta).

Jika dibandingkan, selisih antara wilayah dengan UMK 2026 tertinggi dan terendah mencapai Rp3,6 juta, mencerminkan masih adanya jurang ekonomi antara kawasan industri dan daerah berbasis sektor primer.

Baca Juga: Simak Daftar UMK Jawa Barat 2026

Penulis: Agnes Z. Yonatan
Editor: Editor

Konten Terkait

Harga Kelapa dan Produk Olahannya Naik, Apa Dampaknya Bagi UMKM?

Menurut survei, dampak utama yang paling dirasakan oleh pelaku UMKM adalah kenaikan biaya modal, capaiannya 74,6%.

10 Provinsi dengan UMP 2026 Tertinggi

Provinsi DKI Jakarta memperoleh besaran UMP 2026 tertinggi yakni sebesar Rp5.729.876, naik 6,17% dibanding tahun lalu.

Terima kasih telah membaca sampai di sini

atau

Untuk mempercepat proses masuk atau pembuatan akun, bisa memakai akun media sosial.

Hubungkan dengan Google Hubungkan dengan Facebook