Klasemen dan Jadwal Laga Berikutnya Grup H, Pachuca Resmi Tersisih

Real Madrid untuk sementara memuncaki grup H di Piala Dunia Antarklub 2025.

Klasemen dan Jadwal Laga Berikutnya Grup H, Pachuca Resmi Tersisih Dok.Al-Hilal, Bek Al-Hilal Kalidou Koulibaly (kiri) ditempel pemain RB Salzburg Edmund Baidoo pada laga Senin (23/6).
Ukuran Fon:

Tiga tim di grup H bersaing ketat buat melaju ke babak 16 besar Piala Dunia Antarklub 2025. Satu-satunya tim yang tersisih di grup H usai matchday dua adalah CF Pachuca setelah mengalami dua kekalahan. Sedang Real Madrid, RB Salzburg, dan Al-Hilal akan berkompetisi dengan sengit hingga matchday pemungkas grup H.

 

Pachuca kalah 1-3 oleh Real Madrid di Bank of America Stadium, Charlotte Senin (23/6). Sementara Al-Hilal bermain imbang 0-0 lawan RB Salzburg di Audi Field, Washinton DC pada Senin (23/6).

 

Hasil ini membuat Real memuncaki klasemen dengan poin empat. Disusul Salzburg yang juga mendapatkan poin empat.

 

Namun karena agregat gol Real lebih baik maka Los Blancos berhak berada di posisi yang lebih baik dari Salzburg.

 

Di posisi tiga ada Al-Hilal dengan poin dua. Dalam dua pertandingannya, Al-Hilal selalu meraih hasil imbang.

 

Untuk jadwal matchday tiga grup H akan berlangsung pada Jumat (27/6). Di mana Al-Hilal akan bertemu Pachuca serta Real bersua Salzburg.

 

Berikut klasemen grup H usai matchday dua.

 

Tim

Main

Menang

Seri

Kalah

Diferensiasi Gol

Poin

1.Real Madrid

2

1

1

0

4-2

4

2.RB Salzburg

2

1

1

0

2-1

4

3.Al-Hilal

2

0

2

0

1-1

2

4.Pachuca

2

0

0

2

2-5

0*

 Ket *: tersisih di fase grup

Penulis: Tri Candra

Konten Terkait

10 Museum Terpopuler di Jakarta, Berminat Kunjungi?

Hampir 1,7 juta orang mengunjungi museum di Jakarta pada 2024. Museum Indonesia Science Center (ISC) jadi yang terpopuler.

Yogyakarta dan Jakarta Pusat Jadi Kota Paling Kesepian 2025

Yogyakarta dan Jakarta menjadi kota paling kesepian di Indonesia! Bagaimana datanya?

Terima kasih telah membaca sampai di sini

atau

Untuk mempercepat proses masuk atau pembuatan akun, bisa memakai akun media sosial.

Hubungkan dengan Google Hubungkan dengan Facebook