Solois ternama Indonesia, Tulus baru saja merilis album kelimanya yang bertajuk “Manusia” pada (3/3) lalu. Album ini berisikan 10 lagu sekaligus menandai 10 tahun Tulus berkarya di industri musik Indonesia. Dalam situsnya, Tulus mengungkapkan bahwa album ini dikerjakan dalam kurun waktu dua tahun ke belakang.
Pada album ini, Tulus bekerja sama dengan produser Ari Renaldi, juga Dere, Petra Sihombing, Topan Abimanyu, dan Yoseph Sitompul dalam hal penulisan lagu. Sementara itu, beberapa ornamen orkestra dalam lagu merupakan hasil kolaborasinya dengan Erwin Gutawa, puluhan profesional, paduan suara, dan orkestrasi lainnya.
"Judul Manusia merupakan representasi dari lagu-lagu di dalamnya, yang menceritakan ragam dinamika rasa kita, manusia," tulis Tulus di situsnya.
Beberapa hari pascarilis, album terbaru Tulus ini mengundang apresiasi positif masyarakat Indonesia, khususnya lagu terbarunya yang bertajuk “Hati-Hati di Jalan” yang menjadi perbincangan di Twitter dan Instagram dalam beberapa hari terakhir.
Lagu tersebut berhasil masuk ke Top 50 Spotify Global pada urutan ke-42 dalam beberapa hari pascarilis. Hal ini menjadikan lagu tersebut sebagai lagu berbahasa Indonesia pertama yang berhasil masuk tangga musik Top 50 Global pada tahun ini. Selain itu, video lirik lagu ini juga tembus 7 juta penonton di YouTube hanya dalam 7 hari.
Hingga (16/3) atau dua minggu pascarilis, “Hati-Hati di Jalan” masih menduduki posisi teratas lagu yang paling banyak diputar pada album “Manusia” milik Tulus dengan 13.907.762 pendengar, diikuti oleh “Ingkar” dengan jumlah pendengar berjarak sekitar 6 juta putar atau 7.425.629 pendengar.
“Diri” yang dianggap beberapa publik Twitter sebagai lagu underrated di album Tulus ini menjadi lagu ketiga yang paling banyak diputar, yakni 3.627.250 pendengar, diikuti oleh “Interaksi” dengan 2.554.826 pendengar.
Lagu pembuka pada album ini, “Tujuh Belas” menjadi lagu kelima yang paling banyak diputar dengan angka 2.537.402 pendengar, sedangkan “Satu Kali” telah didengar sebanyak 1.965.394 kali. Empat lagu sisa pada album ini masing-masing telah didengar setidaknya 1 juta kali, yaitu “Jatuh Suka” (1.925.992 kali), “Kelana” (1.691.653), “Remedi” (1.653.162), dan “Nala” (1.521.199).
Penulis: Raihan Hasya
Editor: Editor