Daftar Top Skor BRI Super League 2025-2026 Sampai Pekan Ke-12, Dalberto Dibayangi Peralta

Dalberto memimpin daftar top skor sementara BRI Super League 2025-2026 dengan 10 gol.

Daftar Top Skor BRI Super League 2025-2026 Sampai Pekan Ke-12, Dalberto Dibayangi Peralta Dok.Arema FC, Striker Arema FC Dalberto menjadi top skor sementara dengan 10 gol.
Ukuran Fon:

Perburuan status pemain paling produktif di BRI Super League 2025-2026 sangatlah kompetitif. Menuju pekan ke-13, margin gol dari tiga nama teratas hanya satu gol.

 

Sampai matchday ke-12 striker Arema FC Dalberto masih jadi nama teratas sebagai pemain paling gacor di kompetisi teratas Indonesia itu. Pemain asal Brasil itu telah mencetak 10 gol dalam 10 laganya.

 

Artinya kalau dirata-rata maka per laga Dalberto menghasilkan satu gol. Selain mencetak 10 gol, Dalberto juga menghasilkan satu umpan gol.

 

Di posisi kedua ada nama winger Borneo FC Samarinda Mariano Peralta. Peralta menempel ketat angka produktivitas Dalberto dengan capaian sembilan gol dalam sepuluh laga.

 

Peralta ternyata tak sekadar jago membobol gawang lawan. Pemain asal Argentina itu juga punya statistik apik dalam memberikan umpan gol. Peralta telah membuat empat assist.

 

Setelah dua nama teratas, di posisi tiga ada nama striker Persija Jakarta Emaxwell Souza. Emaxwell sudah menggetarkan gawang lawan delapan kali dalam 11 laga. Emaxwell juga membukukan satu umpan gol.

 

Di bawah Emaxwell ada nama striker Persib Bandung Uilliam Barros dengan enam gol. Kemudian pemain Persis Solo Kodai Tanaka dengan lima gol.

 

Inilah lima besar top skor BRI Super League 2025-2026 sampai pekan ke-12

1.Dalberto (Arema FC)                        10 gol

2.Mariano Peralta (Borneo FC)           9 gol

3.Emaxwell Souza (Persija)                 8 gol

4.Uilliam Barros (Persib)                     6 gol

5.Kodai Tanaka (Persis)                       5 gol

Penulis: Tri Candra

Konten Terkait

Seberapa Sering Orang Indonesia Minum Teh dan Kopi?

Teh manis dan Cappucino menjadi jenis minuman yang paling banyak digemari penduduk Indonesia.

10 Alasan Publik RI Cari Tempat Makan Baru, dari Harga Murah hingga Menu Unik!

Harga terjangkau (64%) dan keunikan menu (49%) menjadi alasan utama konsumen Indonesia mencoba tempat makan baru.

Terima kasih telah membaca sampai di sini

atau

Untuk mempercepat proses masuk atau pembuatan akun, bisa memakai akun media sosial.

Hubungkan dengan Google Hubungkan dengan Facebook