Salip Innova, Sigra Kuasai Takhta Mobil Terlaris di Awal Tahun 2024

Kijang Innova dan Toyota Avanza tersalip oleh Daihatsu Sigra dalam penjulan mobil terlaris per Januari 2024.

Salip Innova, Sigra Kuasai Takhta Mobil Terlaris di Awal Tahun 2024 Daihatsu Sigra menjadi mobil terlaris Januari 2024 | Dokumentasi Photo Oto

Pasar  otomotif di Indonesia selalu memberikan kejuatan yang menarik bagi para pecintannya. 

Munculnya mobil-mobil dengan fitur kekinian membuat konsumen mobil di Indonesia semakin tertarik dalam pemebelian mobil impiannya.

Ada banyak mobil yang di minati oleh masyarakat Indonesia terutama untuk orang yang sudah berkeluarga. Biasanya mobil yang diminati masyarakat Indonesia yaitu memiliki dimensi luas, bahan bakar irit dan tentunya harga ramah di kantung pembeli.

Melihat ke tahun 2023 yang mendominasi sebagai mobil terlaris di Indonesia yaitu Toyota Innova dan Toyota Avanza. Kehadiran dua sosok kaka beradik ini yaitu Innova dan Avanza selalu mendominasi di pasar Indonesia sebagai mobil terlaris dan selalu menjadi pilihan keluarga Indonesia.

Di awal tahun 2024 ini cukup mengejutkan dunia otomotif dalam penjualan mobil paling laris di Indonesia, pasalnya kenaikan penjualan Daihatsu Sigra mencapai 5.659 unit per Januari 2024.

Angka tersebut membuat Daihatsu Sigra menempati posisi pertama dalam penjualan mobil terbanyak di awal tahun ini menggeser penjualan Kijang Innova, Toyota Avanza, hingga Honda Brio yang selalu langganan sebagai mobil pilihan konsumen Indonesia.

Di posisi kedua di tempati oleh Honda Brio sebagai mobil terlaris di awal 2024 dengan penjualan 5,356 unit, angka tersebut sangat tipis dengan penjualan Daihatsu Sigra.

Di posisi ketiga ada Kijang Innova dengan penjualan mencapai 5,279 unit di awal tahun 2024. Angka ini masih sangat bagus untuk merebut kembali posisi pertama sebagai mobil pilihan keluarga Indonesia, pasalnya Innova merupakan mobil terlaris selama tahun 2023 dengan penjualan mencapai 66,459 unit.

Di posisi selanjutnya ada Toyota Avanza dengan penjualan mencapai 3,889 unit. Angka ini lumayan jauh dibandingkan ketiga mobil di atas yang masing-masing mengantungi penjualan di atas lima ribuan.

Angka ini merupakan penjualan mobil di awal tahun, sehingga belum dapat di simpulkan mobil mana yang akan menjadi mobil terlaris pilihan keluarga Indonesia di tahun 2024.

Penulis: Randi Nurdian Firmansyah
Editor: Iip M Aditiya

Konten Terkait

Simak Tingkat Kemiskinan Indonesia di Era Jokowi

Tingkat kemiskinan di era Presiden Joko Widodo cenderung menurun, namun belum bisa mencapai target RPJMN.

Indonesia Alami Deflasi 5 Bulan Berturut-turut

Indonesia kembali mengalami deflasi pada September 2024 sebesar 0,12%, lebih tinggi dibanding Agustus 2024 yang sebesar 0,03%.

Terima kasih telah membaca sampai di sini

atau

Untuk mempercepat proses masuk atau pembuatan akun, bisa memakai akun media sosial.

Hubungkan dengan Google Hubungkan dengan Facebook