Di beberapa negara akta kelahiran menjadi hal yang sangat penting, tak terkecuali di Indonesia. Fungsi akta kelahiran tak bisa diremehkan, dikarenakan tak menjadi sekadar pencatatan namun juga memberikan hak-hak yang harus warga negara yang didapat sejak lahir.
Indonesia menjadi salah satu negara yang mewajibkan warga negaranya memiliki akta kelahiran. Hal tersebut diatur dalam UU 39 Tahun 1999 tentang HAM, UU No.23 Tahun 2002 tentang Perlindungan Anak, UU No. 12 Tahun 2006 tentang Kewarganegaraan, serta UU No. 23 Tahun 2006 tentang Administrasi Kependudukan.
Nahasnya, tak semua anak Indonesia punya akta kelahiran. Berdasarkan data BPS, di tahun 2020 ada 88,11 persen anak Indonesia yang memiliki akta kelahiran. Jumlah tersebut naik hingga berada di angka 90,41 persen di tahun 2022. Naik dua persen dalam waktu dua tahun. Hal tersebut juga menciptakan konklusi bahwa masing ada kurang lebih 10 persen anak Indonesia yang tak punya akta kelahiran.
Jika dilihat berdasarkan provinsi, Daerah Istimewa Yogyakarta menjadi daerah dengan persentase kepemilikan akta kelahiran tertinggi di angka 98,17 persen. Dapat disimpulkan juga bahwa hanya ada 1,83 persen anak yang tak memiliki akta kelahiran. Angka ini patut diacungi jempol karena menunjukkan tingginya kesadaran para orang tua akan pentingnya kepemilikan akta kelahiran pada buah hatinya.
Di bawah Daerah Istimewa Yogyakarta, provinsi yang menduduki peringkat kedua dengan persentase kepemilikan akta kelahiran tertinggi adalah DKI Jakarta. Persentase kepemilikan akta kelahiran di DKI Jakarta cukup tinggi dan berada di angka 98,83 persen. Disusul oleh Jawa Tengah dan Kepulauan Bangka Belitung di angka 96,63 persen dan 96,06 persen.
Sementara itu, Papua menjadi provinsi dengan kepemilikan akta kelahiran terendah. Tercatat pada Provinsi Papua hanya ada 53,77 persen anak yang memiliki akta kelahiran. Akta tersebut sangat minim dan harus ditingkatkan, mengingat banyak sekali hak-hak awrga negara pada yang akan terenggut jika tak memiliki akta kelahiran.
Penulis: Puja Pratama Ridwan
Editor: Iip M Aditiya