Terdapat beberapa brand makanan yang melekat di dalam kehidupan masyarakat Indonesia. Hasil analisis Kantar pada 2024 menyebut makanan instan mendominasi merek makanan lokal terlaris dalam negeri, dengan jawaranya yaitu Indomie dengan 2,3 miliar CRP (Consumer Reach Point).
Kemudian, terdapat Mie Sedaap dengan 1,5 miliar CRP, Royco (1,3 miliar), dan Roma (1,1 miliar).
Kedekatan masyarakat Indonesia dengan mi instan sudah tidak perlu diragukan lagi. Hal ini turut diakui Virissa Septavy Syamsadhiya, seorang WNI yang tinggal di Berlin.