Infrastruktur mempunyai peran penting untuk ekonomi negara, sehingga akan lebih berguna untuk mempunyai infrastruktur yang dapat menghubungkan dua kawasan secara efektif. Salah satu pilihan infrastruktur untuk menghubungkan dua wilayah adalah terowongan bawah laut.
Beberapa negara dengan teknologi mumpuni dapat membangun terowongan bawah laut dengan jalur yang panjang. Berikut terowongan bawah laut terpanjang di dunia yang dapat menghubungkan dua wilayah dalam negara maupun menjadi penghubung antar negara.
1. Seikan Tunnel
Seikan Tunnel merupakan terowongan bawah laut terpanjang di dunia. Terowongan ini menjadi bagian penghubung antara Pulau Honshu dan Pulau Hokkaido di Jepang. Pulau Honshu dan Hokkaido merupakan dua pulau utama sekaligus terbesar di Negeri Sakura, sehingga perlu ada infrastruktur efisien yang dapat menghubungkan kedua pulau tersebut.
Konstruksi dari Seikan Tunnel memakan waktu selama 24 tahun, di mana pembangunan dimulai dari tahun 1964 dan selesai pada tahun 1988. Selain memakan waktu yang cukup lama, pembangunan Seikan Tunnel juga menarik banyak pekerja, yaitu sekitar 3000 pekerja. Sayangnya akibat beragam kejadian seperti tertimbun dan banjir, pembangunan Seikan Tunnel merenggut nyawa sebanyak 34 pekerja.
Uniknya selain menjadi terowongan bawah laut terpanjang di dunia, Seikan Tunnel juga menjadi terowongan kedua terpanjang di dunia. Dengan jalur sepanjang 53.8 km, Seikan Tunnel menduduki posisi kedua setelah terowongan Gotthard Base Tunnel di Swiss yang memiliki panjang 57 km.
2. Channel Tunnel
Memiliki panjang 50 km menjadikan Channel Tunnel sebagai terowongan bawah laut terpanjang kedua di dunia. Terowongan yang kerap disebut sebagai ‘Chunnel’ ini menghubungkan Pulau Britania Raya dengan daratan Eropa, lebih tepatnya antara negara Inggris dan Prancis.
Channel Tunnel sendiri merupakan terowongan yang digunakan sebagai terowongan lalu lintas barang maupun penumpang. Pengunjung Channel Tunnel dapat berpergian dengan menggunakan kereta maupun kendaraan pribadi, namun kendaraan pribadi harus dimuat ke dalam gerbong khusus. Apabila menggunakan kereta api, perjalanan dapat ditempuh selama 35 menit dengan kecepatan kereta api hingga 160 km per jam.
Meski memberikan banyak keuntungan antar negara, nyatanya Channel Tunnel sempat menimbulkan permasalahan terkait imigran gelap yang hendak menyebrang secara ilegal. Pada Juni hingga Juli 2015, banyak imigran dari Afrika Timur yang mencoba bermigrasi dengan cara menyelinap ke dalam kendaraan kereta api yang menuju Inggris. Untuk mengatasi hal tersebut, pemerintah Inggris dan Perancis meningkatkan keamanan untuk mencegah imigran gelap yang hendak menyeberang.
Dari seluruh terowongan bawah air di dunia, Channel Tunnel memiliki bagian bawah laut terpanjang yaitu sekitar 37,8 km.
3. Tokyo Bay Aqua Line
Tokyo Bay Aqua Line atau kerap disebut The Trans-Tokyo Bay Highway merupakan jalur sepanjang 23.7 km, melintasi tengah Teluk Tokyo yang menghubungkan Kota Kawasaki di Prefektur Kanagawa dengan Kota Kisarazu di Prefektur Chiba di Semenanjung Boso.
Sama seperti beberapa jalur bawah laut, Tokyo Bay Aqua Line tidak sepenuhnya terdiri dari terowongan. Tokyo Bay Aqua Line merupakan gabungan antara dua infrastruktur, yaitu terowongan bawah laut dan jalan tol untuk kendaraan, di mana terdapat 4.4 km jembatan dan 9.6 km terowongan bawah laut di Tokyo Bay Aqua Line.
Infrastruktur ini dinilai memainkan peran ekonomi yang penting dalam mengintegrasikan dua kawasan industri utama di Negeri Sakura, yaitu Chiba dan Kanagawa. Perjalanan antara Chiba dan Kanagawa yang dapat memakan waktu 90 menit kini dapat dipangkas menjadi 15 menit. Selain itu, Tokyo Bay Aqua Line juga mengurangi kemacetan lalu lintas di jalan metropolitan Tokyo.
4. Ryfast Tunnel
Sama seperti terowongan bawah laut lainnya, Ryfast Tunnel juga dibangun untuk menghubungkan kedua kawasan di Norwegia. Lebih tepatnya, terowongan ini membentang antara kota Stavanger dan kawasan Solbakk. Ryfast Tunnel sendiri merupakan terowongan dengan jalan tol, sehingga mempermudah kendaraan pribadi untuk melintas antar wilayah.
Ryfast Tunnel rupanya memiliki sejumlah fakta unik. Terowongan bawah laut ini memiliki panjang 14.3 kilometer yang mana menjadikannya sebagai salah satu terowongan bawah laut terpanjang di dunia. Selain itu, Ryfast Tunnel juga menjadi terowongan bawah laut paling dalam di dunia, dengan maksimum kedalaman 292 meter di bawah permukaan laut.
Ryfast rupanya bukan sebuah terowongan tunggal, melainkan terdiri dari dua terowongan bawah laut, yaitu Terowongan Ryfylke dan Hundvåg. Terowongan Ryfylke merupakan jalur yang membentang dari pulau Hundvåg hingga ke selatan desa Tau di Strand di sisi lain fjord. Sementara itu, Terowongan Hundvåg menghubungkan kota Stavanger hingga pulau Hundvåg, dengan koneksi ke pulau kecil Buøy.
Penulis: Almas Taqiyya
Editor: Iip M Aditiya