Statistik Klub Italia dan Prancis Di Final Liga Champions, Italia Masih Mendominasi

Inter telah menembus final Liga Champions sebanyak tujuh kali. Sedang PSG tampil di final dua kali.

Statistik Klub Italia dan Prancis Di Final Liga Champions, Italia Masih Mendominasi Dok.Inter, Kapten Inter Milan Lautaro Martinez merayakan gol ke gawang FC Barcelona (7/5).
Ukuran Fon:

Final Liga Champions musim 2024-2025 mempertemukan wakil Prancis, Paris Saint-Germain (PSG) versus wakil Italia, Inter Milan. Laga puncak kompetisi terelite antarklub Eropa itu akan berlangsung di Allianz Arena, Munchen pada 31 Mei mendatang.

 

Berdasarkan statistik, hingga musim 2023-2024 sebanyak 29 kali klub-klub Italia ada di partai final Liga Champions ataupun European Cup (nama lama Liga Champions, Red). Sedangkan klub Prancis, sudah tujuh kali menembus partai puncak.

 

Nah, dari 29 kesempatan tampil di final maka klub-klub Italia meraih juara sebanyak 12 kali. Klub-klub Italia yang pernah mencicipi final Liga Champions adalah AC Milan, Inter, Juventus, AC Fiorentina, AS Roma, dan Sampdoria. Persentase klub Italia juara jika masuk final adalah 41,3 persen.

 

Khusus Inter, mereka sudah enam kali masuk final Liga Champions. Nerazzurri sukses jadi juara tiga kali (1964, 1965, 2010) namun juga pernah kalah tiga kali (1967, 1972, 2023).

 

Artinya persentase sukses Inter memenangi Liga Champions jika mereka tampil pada partai final di angka 50 persen.

 

Sebaliknya, hingga musim 2023-2024 dari tujuh kali final yang dijalani klub Prancis. Dan hanya sekali mereka juara. Persentase klub Prancis juara Liga Champions hanya sekitar 14 persen.

 

PSG menjadi klub asal Prancis kelima yang berhasil mencapai final. Sebelum PSG ada nama Stade de Reims, Saint Etienne, Olympique Marseille, dan AS Monaco.

 

Khusus PSG, persentase juara jika mereka masuk final untuk sementara masih nol. Sebab pada final 2019-2020, PSG kalah 0-1 di tangan Bayern Munchen.

Penulis: Tri Candra

Konten Terkait

Inter Milan vs Barcelona: Menang Dramatis dengan Skor 4-3 dan Masuk Final Liga Champions

Hasil pertandingan Inter Milan vs Barcelona berakhir dengan skor 4-3 untuk Inter Milan di Liga Champions.

Klasemen Liga 1 Pekan Ke-31, Persib Juara dan Persija Keluar dari Top Five

Persib Bandung mengunci gelar juara BRI Liga 1 di pekan ke-31.

Terima kasih telah membaca sampai di sini

atau

Untuk mempercepat proses masuk atau pembuatan akun, bisa memakai akun media sosial.

Hubungkan dengan Google Hubungkan dengan Facebook