Statistik Head-to-Head Timnas Filipina vs Indonesia di SEA Games, Persentase Kemenangan Timnas Garuda Capai 90 %

Berikut catatan pertemuan Indonesia vs Filipina di ajang SEA Games.

Statistik Head-to-Head Timnas Filipina vs Indonesia di SEA Games, Persentase Kemenangan Timnas Garuda Capai 90 % Dok.Timnas, Pemain Indonesia Robi Darwis (depan) saat bertemu Filipina di ajang ASEAN Championship U-23 2025 pada Juli lalu.
Ukuran Fon:

Tim nasional sepak bola putra Indonesia akan menjalani laga perdana di SEA Games 2025/Thailand melawan timnas Filipina. Ivar Jenner dkk rencananya akan bertemu Filipina di matchday dua grup C pada Senin (8/12) di 700th Anniversary Stadium, Chiang Mai (siaran langsung RCTI pukul 18.00 WIB).

 

Melihat rekor pertemuan Indonesia versus Filipina di ajang SEA Games, timnas Merah Putih masih mendominasi. Dari sepuluh pertandingan, Indonesia menang sembilan kali dan sekali imbang.

Dari 10 pertemuan melawan Filipina, semuanya terjadi di fase grup. Alias tak satu pun di babak knock-out.

Catatan lainnya, dalam lima pertemuan terakhir di ajang SEA Games, timnas selalu menorehkan kemenangan dengan catatan nirbobol. Di SEA Games 2023/Kamboja lalu, Indonesia menang dengan skor 3-0.

“Para pemain siap bertanding pada laga pertama tanggal 8 Desember dan laga kedua tanggal 12 Desember,” ujar pelatih timnas Indonesia Indra Sjafri dikutip dari Antara.

Berikut catatan pertemuan Indonesia vs Filipina di ajang SEA Games

 

Tahun pertemuan

Level

Skor

SEA Games 1977

Fase Grup

1-1

SEA Games 1981

Fase Grup

2-0

SEA Games 1989

Fase Grup

5-1

SEA Games 1991

Fase Grup

2-1

SEA Games 1993

Fase Grup

3-1

SEA Games 1997

Fase Grup

2-0

SEA Games 2015

Fase Grup

2-0

SEA Games 2017

Fase Grup

3-0

SEA Games 2021

Fase Grup

4-0

SEA Games 2023

Fase Grup

3-0

 

Penulis: Tri Candra
Editor: Muhammad Sholeh

Konten Terkait

7 Provinsi Penyumbang Tenaga Kerja Pariwisata Terbanyak 2024

Jawa Barat, Jawa Timur, dan Jawa Tengah menjadi penyumbang tenaga kerja pariwisata tertinggi pada 2024, mencapai 49,38%.

Bukan Bali, Ini Provinsi Tujuan Favorit Libur Nataru 2025/2026

Jawa Tengah jadi tujuan utama libur Nataru 2025/2026, dengan estimasi mencapai 20,23 juta pergerakan.

Terima kasih telah membaca sampai di sini

atau

Untuk mempercepat proses masuk atau pembuatan akun, bisa memakai akun media sosial.

Hubungkan dengan Google Hubungkan dengan Facebook