Pemerintah Siapkan Diskon Tiket hingga Mudik Gratis untuk Lebaran 2025

Kementerian Perhubungan telah menyiapkan ribuan kuota gratis untuk mudik Lebaran 2025, lantas bagaimana antusiasme publik?

Pemerintah Siapkan Diskon Tiket hingga Mudik Gratis untuk Lebaran 2025 Ilustrasi Mudik | Pixabay

Kementerian Perhubungan mengadakan program mudik gratis untuk Lebaran 2025. Ratusan ribu kuota pemudik disediakan untuk moda transportasi darat, laut, dan perkeretaapian. Program ini terintegrasi melalui situs Mudik Gratis Penghubung Nusantara.

Kuota mudik gratis untuk lebaran 2025 | GoodStats
Kuota mudik gratis untuk lebaran 2025 | GoodStats

Meskipun demikian, sebagian masyarakat nyatanya tidak begitu antusias memanfaatkan bantuan mudik gratis ini. Menurut survei KedaiKOPI, 46,5% responden lebih memilih mudik dengan dana pribadi. 

Respons masyarakat dalam mengikuti program mudik gratis | GoodStats
Respons masyarakat dalam mengikuti program mudik gratis | GoodStats

Responden dalam survei tersebut lebih banyak memilih kendaraan pribadi untuk mudik. Terdapat ragam alasannya, mulai dari lebih fleksibel memilih tempat yang ingin dituju, lebih hemat ongkos, lebih irit waktu tempuh, serta dinilai lebih hemat dibandingkan menggunakan kendaraan umum. Selain itu, kendaraan pribadi juga dinilai lebih nyaman dan privasi lebih terjamin.

Sepeda motor pribadi menjadi moda transportasi yang paling banyak dipilih untuk mudik. Meskipun sudah diimbau untuk menggunakan kendaraan lain dengan alasan keamanan, masih banyak pemudik yang tidak beralih dari moda transportasi ini.

Menurut Pengamat Kebijakan Publik Agus Pambagio, salah satu alasannya adalah keterjangkauan titik mudik dan keterbatasan kepemilikan kendaraan.

Contohnya, pemudik yang menggunakan kendaraan umum hanya bisa turun di pusat atau pinggiran kota. Sementara, lokasi rumahnya masih cukup jauh dan tidak ada angkutan kota/desa yang tersedia. Kondisi ini memaksa pemudik memilih menggunakan sepeda motor.

Di sisi lain, pemudik yang memilih menggunakan kendaraan umum, baik dalam program mudik gratis maupun secara mandiri, bermaksud menghindari kelelahan saat arus mudik dan balik.

Alasan lainnya adalah fasilitas transportasi umum dan lebih nyaman dan bagus, menghindari kemacetan arus mudik dan balik, lebih murah, atau ongkos yang sepadan dengan menggunakan kendaraan pribadi. 

Sebanyak 0,7% responden pun menyatakan, lokasi mudiknya justru hanya dapat dijangkau oleh kendaraan umum, sehingga lebih memilih menggunakannya dibanding kendaraan pribadi.

Untuk kendaraan darat, terutama mobil, Kementerian Keuangan juga melakukan penurunan tarif tol dan transportasi hingga 20%, periode 24-27 Maret 2025 dan 8-9 April 2025.

Manajemen lalu lintas seperti contra flow, one way, dan sistem ganjil genap yang dipimpin oleh Korlantas Polri juga diterapkan untuk memperlancar arus mudik.

Penurunan Harga Tiket Pesawat Perlu Diawasi

Anggota Komisi V DPR RI Yanuar Arif Wibowo menyoroti pemberian diskon harga tiket pesawat untuk mudik Lebaran 2025. Masalahnya, masih ditemukan harga tiket normal hingga kini.

“Walaupun kemarin, pemerintah sudah memberikan insentif untuk menurunkan harga, ini sampai kemarin kami RDP ya, itu kami menemukan bahwa harga tiket tidak berubah,” ujar Yanuar dalam perilisan survei KedaiKOPI (20/3).

Kementerian Keuangan memberikan insentif 6% Pajak Pertambahan Nilai (PPN) untuk tiket pesawat domestik pembelian 1-7 Maret 2025, penerbangan 24 Maret - 7 April 2025. Dengan demikian, masyarakat mendapat keringanan 13-14%. Kementerian Keuangan mengalokasikan Rp286 miliar untuk subsidi tiket pesawat ini.

Selain itu, PT Angkasa Pura Indonesia juga memberi penurunan tarif jasa kebandarudaraan hingga 50%. Penurunan tarif ini ditujukan untuk tarif Pelayanan Jasa Penumpang Pesawat Udara (PJP2U) dan tarif Pelayanan Jasa Pendaratan, Penempatan, dan Penyimpanan Pesawat Udara (PJP4U).

Yanuar juga merespons aksi Kementerian Perhubungan yang dinilai terlambat menyampaikan subsidi dan mitigasi keamanan selama mudik.

Hal ini juga disampaikan oleh Agus. Persiapan dinilai terlalu lama sehingga butuh waktu pula untuk sampai ke masyarakat.

“Biasanya 3 bulan itu sudah selesai di Kemenhub, PU (Kementerian Pekerjaan Umum), lalu Korlantas. Ini sampe baru mungkin Februari kemarin, saya baru meeting dengan Korlantas, Jasa Raharja, PU, itu baru bulan kemarin,” tutur Agus dalam perilisan hasil survei KedaiKOPI, (20/3).

Catatan BMKG menunjukkan, saat arus mudik nanti masih akan diguyur hujan. Kemudian, dari hasil pantauan Agus, jalan ruas Pantura masih berlubang. Sementara perbaikan hanya penambalan, bukan overlay. Hal-hal seperti ini sangat berisiko dan harusnya perlu persiapan matang pemerintah.

Baca Juga: Jumlah Pemudik Tahun Ini Diprediksi Turun dari Tahun Lalu

Penulis: Ajeng Dwita Ayuningtyas
Editor: Editor

Konten Terkait

Hasil dan Statistik Pertandingan Portugal vs Denmark, Skor 5-2, Portugal Lolos Semifinal UEFA Nations League A

Inilah Statistik Portugal versus Denmark, Ronaldo Dkk Menang dengan Skor 5-2 dan Lolos Semifinal UEFA Nations League A. Portugal memastikan masuk semifinal UEF

Statistik Pertandingan Jerman vs Italia, Skor 3-3 Antarkan Joshua Kimmich Dkk Ke Semifinal UEFA Nations League A

Berikut statistik pertandingan Jerman vs Italia dengan hasil Jerman memastikan melaju ke semifinal UEFA Nations League A. Hal itu terjadi setelah Jerman bermain

Terima kasih telah membaca sampai di sini

atau

Untuk mempercepat proses masuk atau pembuatan akun, bisa memakai akun media sosial.

Hubungkan dengan Google Hubungkan dengan Facebook