Naik, Dua Finalis Piala Dunia 2022 Pimpin Ranking FIFA Terbaru

Posisi kedua timnas ini memang terus merangkak naik dalam enam bulan terakhir

Naik, Dua Finalis Piala Dunia 2022 Pimpin Ranking FIFA Terbaru Skuad Argentina merayakan juara Piala Dunia 2022 | Kirill Kudryavtsev/Getty Images/AFP

Dua finalis Piala Dunia 2022, Argentina dan Prancis berhasil memimpin dua urutan teratas dalam ranking FIFA sepak bola pria terbaru yang diperbarui oleh FIFA pada Kamis (6/4) lalu. Saat ini, Argentina berada di posisi pertama dengan total poin 1.840,93 disusul Prancis dengan poin 1838,45.

Ini menjadi momen pertama Argentina kembali menduduki posisi tertinggi setelah terakhir kali terjadi pada 2017 lalu. Sementara itu, ini juga kali pertama Prancis kembali menginjakkan posisi dua besar setelah dalam dua tahun terakhir posisinya stagnan di tiga besar.

Posisi kedua timnas ini memang terus merangkak naik dalam enam bulan terakhir. Pada pembaruan ranking FIFA Oktober 2022 lalu, Argentina berada di posisi tiga dan Prancis di posisi empat.

Pada Desember 2022, ranking kedua timnas ini naik masing-masing satu peringkat setelah berhasil memaksa Belgia turun dua peringkat ke posisi empat. Pada pembaruan ranking teranyar, Argentina dan Prancis menggeser Brasil ke posisi tiga dengan total poin 1834,21.

Ranking FIFA terbaru | GoodStats

Berbicara ranking 10 besar, tidak ada pergerakan yang signifikan terjadi pada pembaruan ranking April 2023 ini. Posisi lima besar masih diisi oleh Argentina, Prancis, Brasil, Belgia, dan Inggris.

Sementara itu, posisi 10 besar juga masih diisi oleh negara yang sama tanpa pergeseran ranking. Kelima negara lainnya tersebut antara lain Belanda (1731,23), Kroasia (1730,02), Italia (1713,66), Portugal (1707,22), dan Spanyol (1682,85).

Pergeseran pada ranking terbaru ini baru terjadi di posisi 25 besar. Senegal berhasil menggeser Denmark ke posisi 18, Swedia berhasil menggeser Polandia ke posisi 22, serta Serbia dan Wales yang berhasil naik ke posisi 25 dan 26.

Untuk zona Asia sendiri, ranking FIFA tertinggi masih dipegang Jepang dengan poin 1588,59. Iran berada di posisi dua dengan poin 1553,23 disusul Korea Selatan dengan poin 1536,01.

Dua negara Asia lain yang masuk posisi lima besar adalah Australia dan Saudi Arabia yang masing-masing timnas mengoleksi poin 1532,79 dan 1421,46. Informasi mengenai pembaruan ranking FIFA per 6 April 2023 dapat diakses secara langsung melalui situs resmi FIFA.

Penulis: Raihan Hasya
Editor: Iip M Aditiya

Konten Terkait

Libas Arab Saudi, Posisi Indonesia Melesat di Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026

Hasil indah 2-0 ini merupakan kemenangan pertama Indonesia atas Arab Saudi, sekaligus kemenangan pertama Garuda di Babak Ketiga Kualifikasi Piala Dunia.

Kalah dari Jepang, Ranking FIFA Timnas Indonesia Tetap Naik

Indonesia saat ini berada di peringkat ke-129 FIFA. Tekanan mulai terasa, usaha maksimal diperlukan untuk pertandingan selanjutnya.

Terima kasih telah membaca sampai di sini

atau

Untuk mempercepat proses masuk atau pembuatan akun, bisa memakai akun media sosial.

Hubungkan dengan Google Hubungkan dengan Facebook