Kampus Negeri Terbaik di Indonesia 2022

QS WUR 2022 menilai Universitas Gajah Mada berhasil bertengger di peringkat pertama, sementara Universitas Indonesia berada di peringkat kedua.

Kampus Negeri Terbaik di Indonesia 2022 Ilustrasi Gambar Wisuda | hxdbzxy/Shutterstock

Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN) tengah digelar di berbagai perguruan tinggi negeri (PTN) di seluruh Indonesia hingga 28 Februari 2022 mendatang. Berdasarkan informasi dari Lembaga Tinggi Masuk Perguruan Tinggi Negeri (LTMPT), sosialisasi SNMPTN ini sudah dimulai sejak 1 Desember 2021 lalu. Beberapa pelajar Sekolah Menegah Atas dan sederajat sudah mulai berencana untuk melanjutkan pendidikan.

Namun, tak hanya memantau jadwal pelaksanaan para calon mahasiswa banyak melakukan persiapan salah satunya mempertimbangkan pilihan universitas atau perguruan tinggi yang akan dituju. Berbeda dengan tahun sebelumnya, ada yang berbeda dari penilaian tahun ini. Dalam datanya QS World University Rankings (QS WUR) 2022 menyebutkan ada sebanyak 10 perguruan tinggi di indonesia yang berhasil masuk jajaran universitas terbaik dunia versi QS WUR 2022, dengan memberikan penilaian kepada Universitas Gadjah Mada (UGM) Yogyakarta yang berhasil setia duduk di peringkat pertama sejak 2020.

QS World University Rankings (QS WUR) 2022 merupakan sebuah jaringan karier dan pendidikan global yang terkoneksi dengan berbagai bidang, yakni pendidikan tinggi, keahlian, dan industri. Dalam metodologi penilaian tersebut dibagi menjadi 6 indikator, yaitu kolaborasi riset dengan pihak internasional, reputasi akademik, reputasi lulusan, reputasi di mata employer, rasio mahasiswa fakultas, dan mahasiswa internasional.

QS WUR 2022 menilai setidaknya ada 1.300 universitas yang masuk dalam daftar penilaian. Dengan perolehan peringkat pertama terdapat nama Universitas Gajah Mada (UGM) mengalahkan Universitas Indonesia (UI) di peringkat kedua. Dengan peringkat ketiga dari Institut Teknologi Bandung (ITB).

7 Universitas Islam Terbaik di Indonesia (2021), 3 Kampus Jogja Mendominasi
Kampus Negeri Terbaik di Indonesia | Agaph/Goodstats
Kampus Negeri Terbaik di Indonesia | Agaph/Goodstats

1. Universitas Gajah Mada (UGM)

UGM berhasil naik tingkat dari tahun 2018 hingga akhirnya bertengger di peringkat pertama sejak 2020. Secara global UGM meraih peringkat ke-254 dari peringkat dunia. Dengan perolehan 38,3 dari 100 poin. Ditambah dengan penilaian tambahan UGM memiliki 738 mahasiswa internasional dan menghasilkan berbagai penelitian.

2. Universitas Indonesia (UI)

Universitas terbaik di Indonesia selanjutnya ada Universitas Indonesia yang berhasil masuk di peringkat kedua, setelah sebelumnya turun ranking di peringkat ketiga di tahun 2020. Berdasarkan penilaian UI berada di urutan ke-290 peringkat dunia dengan perolehan nilai 35,1 poin.

3. Institut Teknologi Bandung (ITB)

Di Indonesia ITB berada di peringkat ketiga versi universitas terbaik dunia di Indonesia turun peringkat dari 2020 berada di peringkat kedua. Sedangkan di tingkat internasional, ITB duduk di peringkat 303 dengan mendapatkan nilai 34,2 point.

4. Universitas Airlangga (Unair)

Di peringkat keempat versi QS WUR 2022 terdapat Universitas Airlangga dari kota Surabaya, Jawa timur yang mengalami peningkatan peringkat signifikan sebagai univeritas terbaik di Indonesia jika dibandingkan dengan tahun 2020 yang bertengger di peringkat kelima. Di tingkat global, Unair menjadi universitas terbaik tingkat dunia di Indonesia pada peringkat ke-465 dengan skor 25,3 point.

5. Institut Pertanian Bogor (IPB)

Di deretan 5 besar ada Institut Pertanian Bogor yang juga naik peringkat setelah sebelumnya berada di peringkat 6 di tahun 2020. IPB berada di peringkat 511-520 dengan mengantongi 43,3 poin dan 55,1 poin versi QS WUR 2022.

6. Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS)

Berikutnya universitas terbaik di indonesia yang berhasil masuk dalam daftar QS WUR 2022 adalah Institut Teknologi Sepuluh Nopember dari kota Surabaya yang menduduki peringkat keenam dengan posisi 751-800 penilaian dunia.

7. Universitas Padjadjaran (UNPAD)

Universitas selanjutnya datang dari daerah Jatinangor, Sumedang, Jawa Barat terdapat Universitas Padjajaran yang menduduki peringkat ke tujuh universitas terbaik di Indonesia versi QS WUR. Unpad mendapatkan peringkat 801-1.000 universitas versi QS WUR 2022.

8. Universitas Diponegoro (UNDIP)

Universitas terbaik lainnya terdapat Universitas Diponegoro yang berada di peringkat kedelapan dari tingkatan universitas terbaik dunia versi QS WUR 2022. Dari peringkat yang sama ada nama-nama Perguruan Tinggi Swasta (PTS) dari Universitas Bina Nusantara (BINUS) dan Telkom University yang berhasil masuk dalam daftar Universitas terbaik dunia versi QS WUR 2022 dengan posisi 1.001-1.002 di peringkat dunia.

Berikut adalah daftar universitas terbaik versi SQ WUR 2022 semoga bisa menjadi panduan menentukan pilihan sebelum mendaftar ke Perguruan Tinggi.

Catat, Ini 10 Perguruan Tinggi Terbaik di Indonesia Tahun 2022

Penulis: Nabilah Nur Alifah
Editor: Editor

Konten Terkait

Melihat Kesiapan Anak Muda Menghadapi Perubahan Teknologi dalam Dunia Kerja

Survei menunjukan bahwa 91% anak muda siap menghadapi perubahan teknologi dalam dunia kerja.

Simak Preferensi Bacaan Gen Z 2024

Faktor kenyamanan menjadi kunci utama populernya physical book di era digitalisasi.

Terima kasih telah membaca sampai di sini

atau

Untuk mempercepat proses masuk atau pembuatan akun, bisa memakai akun media sosial.

Hubungkan dengan Google Hubungkan dengan Facebook