Aplikasi Traveling Pilihan Masyarakat Indonesia untuk Liburan Tahun Baru 2023

Setelah terbelenggu pandemi, libur natal dan tahun baru 2023 akan diramaikan kembali oleh masyarakat yang melakukan perjalanan liburan.

Aplikasi Traveling Pilihan Masyarakat Indonesia untuk Liburan Tahun Baru 2023 Ilustrasi menggunakan aplikasi perjalanan online | Song_about_summer/Shutterstock

Libur natal 2022 beserta tahun baru 2023 akan segera tiba. Liburan kali ini menjadi salah satu momen yang dinantikan bagi banyak orang, setelah terkungkung pandemi Covid-19 selama kurang lebih 2 tahun.

Tentunya agar perjalanan liburan tahun baru dapat berjalan dengan lancar, perlu perencanaan sejak jauh hari. Kini perencanaan liburan sudah bisa kita lakukan dengan lebih mudah berkat inovasi aplikasi online yang dapat membantu kita, mulai dari pemesanan tiket alat transportasi hingga booking tempat menginap saat berwisata.

Dilansir dari survei yang dilaksanakan oleh Populix pada bulan November 2022, berikut ini merupakan daftar aplikasi online pilihan masyarakat Indonesia untuk membantu melancarkan agenda liburan tahun baru.

Pemesanan alat transportasi yang dilakukan melalui aplikasi perjalanan online maupun situs resmi layanan transportasi masing-masing hampir sama secara jumlah. Traveloka dan Tiket.com menjadi dua aplikasi perjalanan online terfavorit untuk pemesanan transportasi karena kemudahan penggunaan aplikasi, proses cepat, dan harga termurah.

Aplikasi traveling pilihan masyarakat Indonesia untuk pemesanan transportasi liburan tahun 2022 | GoodStats

Berdasarkan survei, Traveloka sendiri menjadi pilihan bagi 67 persen responden, menjadikannya yang paling banyak dipilih untuk pemesanan transportasi liburan. Setelah itu, Tiket.com mengikuti dengan perolehan suara sebesar 31 persen responden.

Pada urutan selanjutnya ada aplikasi Pegipegi dengan raihan sebesar 1 persen responden. Jumlah yang sama juga diraih oleh aplikasi selanjutnya yaitu Booking.com dengan raihan 1 persen responden pada tahun 2022.

Lebih dari sepertiga responden menggunakan aplikasi perjalanan online untuk memesan akomodasi tempat menginap untuk liburan. Traveloka menjadi aplikasi yang paling disukai karena kemudahan penggunaan, proses cepat, dan ketersediaan berbagai metode pembayaran. Traveloka sendiri dipilih oleh 67,5 persen responden, menempatkannya di urutan pertama.

Aplikasi traveling pilihan masyarakat Indonesia untuk pemesanan akomodasi liburan tahun 2022 | GoodStats

Aplikasi Tiket.com menempati urutan kedua, memperoleh 21 persen suara responden. Kedua aplikasi ini menjadi pilihan mayoritas responden untuk memesan akomodasi di tempat liburan dengan memperoleh lebih dari 88  persen suara responden.

Selanjutnya, aplikasi Agoda menempati urutan ketiga dengan 5,5 persen suara responden. Disusul oleh Booking.com dengan perolehan 2 persen suara responden. Airbnb juga mendapatkan 2 persen suara responden, diikuti aplikasi Pegipegi berada di urutan terakhir dengan 1 persen suara responden, Adapun sisa 2 persen lainnya menggunakan berbagai aplikasi lain.

Penulis: Diva Angelia
Editor: Iip M Aditiya

Artikel Sebelumnya Mengamati Fesyen dari Kacamata Ramah Lingkungan
Artikel Selanjutnya Tren Kejahatan Nasional Terus Menurun
Konten Terkait

NTB, Provinsi dengan Jumlah Bendungan Terbanyak di Indonesia 2022

Nusa Tenggara Barat (NTB) memiliki jumlah bendungan terbanyak di Indonesia pada 2022, yang mencapai 74 unit menurut laporan Kementerian PUPR

Mahasiswa dan Pelajar Jadi Penerima Rusun Terbanyak di Indonesia

Menurut Kementerian PUPR, mayoritas penerima rusun di Indonesia adalah mahasiswa/pelajar dengan persentase 56,78% pada tahun 2021

Manuver Bacapres RI Rebut Suara Gen Z, Siapa yang Paling Efektif?

Sosok yang makin menguat dari beberapa temuan survei sebelumnya makin merujuk ke tiga nama, yakni Ganjar Pranowo, Prabowo Subianto, dan Anies Baswedan

Serangan Ransomware Makin Marak, Bagaimana Kondisi Keamanan Siber di Indonesia?

Ransomware merupakan salah satu jenis malware yang marak ditemukan saat ini. Bahkan, Indonesia sempat dihebohkan dengan serangan ransomware beberapa waktu lalu

Dengan melakukan pendaftaran akun, saya menyetujui Aturan dan Kebijakan di GoodStats

atau

Untuk mempercepat proses masuk atau pembuatan akun, bisa memakai akun media sosial.

Hubungkan dengan Google Hubungkan dengan Facebook