Aplikasi pemesanan perjalanan online merupakan platform yang membantu dan memudahkan orang-orang melakukan transaksi terkait pemesanan tiket transportasi, penyewaan tempat penginapan, pemesanan tiket masuk objek wisata, hingga tiket pertunjukan.
Industri travel adalah salah satu sektor yang paling terpukul akibat pandemi. Dilaporkan bahwa statistik pemesanan pada aplikasi travel menurun hingga 70 persen dibanding pada tahun 2019. Situasinya pada 2021 kini agak membaik, meskipun belum bisa melampaui pendapatan yang lebih tinggi dari tahun-tahun sebelum pandemi.
Terdapat kurang lebih satu miliar pengguna aplikasi travel online dari total 1,5 miliar orang yang melakukan perjalanan di seluruh dunia pada tahun 2019. Angka ini menunjukkan bahwa lebih dari 65 persen masyarakat di dunia menggunakan platform travel untuk melancong.
Dari banyaknya aplikasi perjalanan yang ada di dunia, Booking.com menjadi platform yang paling banyak digunakan pada tahun 2021. Menurut data dari situs informasi penggiat industri aplikasi Business of Apps, pangsa pasar Booking.com mencapai 34,57 persen.
Sementara, Airbnb merupakan pesaing baru setelah diluncurkan pada tahun 2016 silam. Meski begitu, pangsa pasarnya mencapai 25,97 persen pada 2021 dan menempati peringkat kedua dalam daftar. Airbnb merupakan platform yang memungkinkan penggunanya untuk menyewa properti yang dapat digunakan dalam jangka pendek.
Adapun, Booking Holdings dan Expedia Group mendominasi daftar platform sebagai dua raksasa industri travelling. Keduanya tercatat telah menyumbang sekitar 60 persen dari total pemesanan perjalanan yang ada di Eropa dan Amerika Serikat.
Salah satu cara mereka mempertahankan pangsa pasar adalah dengan melalui akuisisi platform pesaing. Menurut Business of Apps, Booking memiliki KAYAK, Priceline.com, serta Agoda. Sedangkan, Expedia Group memiliki Orbitz, Trivago, Travelocity, dan Vrbo dalam portofolionya.
Meskipun Booking, Expedia, serta Airbnb merupakan tiga platform yang menguasai sebagian besar industri travel, terdapat pula platform perjalanan lain seperti Hopper, Hotels.com, Skyscanner, TripAdvisor, dan Trip.com yang bersaing di satu area (penerbangan untuk Skyscanner; Hotel untuk Hotels.com) atau menjual jasa yang diperlukan untuk semua aktivitas travel, seperti Booking dan Expedia.
==
Mari menjadi bagian responden survei GoodStats mengenai "Preferensi Fashion Masyarakat Indonesia" dengan mengisi link survei berikut.
Hadiah saldo eMoney bagi responden terpilih
Penulis: Nada Naurah
Editor: Iip M Aditiya