Persebaya mendapatkan satu poin di pekan ke-13 BRI Super League 2025-2026. Menghadapi Arema FC di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya pada Sabtu (22/11), Persebaya berbagi angka dengan skor 1-1.
Hasil imbang ini membuat Persebaya mengemas poin 16 dari 11 pertandingan. Sedangkan Arema FC mengumpulkan 16 poin dari 12 laga.
Persebaya pun menduduki posisi delapan usai laga ini. Sementara Arema FC menempati peringkat sembilan berkat hasil di pekan ke-13 ini.
Arema FC unggul lebih dahulu usai pemain Persebaya Dime Dimov membuat gol bunuh diri (63’). Namun kemudian Green Force menyamakan skor lewat gol sang kapten Bruno Moreira (73’).
Arema FC bermain dengan 10 pemain sejak menit ke-66. Hal itu setelah bek mereka Matheus Blade kena kartu kuning kedua di menit ke-65.
Penulis: Tri Candra