Sederet Museum dengan Jumlah Pengunjung Terbanyak 2022, Louvre Museum Teratas!

Berdasarkan laporan The Art Newspaper, Louvre Museum di Paris, Prancis menjadi museum yang paling banyak dikunjungi di dunia pada tahun 2022

Sederet Museum dengan Jumlah Pengunjung Terbanyak 2022, Louvre Museum Teratas! Ilustrasi pengunjung yang berkunjung ke museum atau pameran seni | Rawpixel.com/Shutterstock

Museum bisa dijadikan tempat atau tujuan terbaik untuk mempelajari sejarah. Tak hanya berisi mengenai peninggalan perjalanan sebuah negara, namun museum juga bisa diisi oleh berbagai koleksi seni. Hampir setiap negara memiliki museum yang menjadi tempat wisata, baik wisatawan domestik maupun asing.

Setelah dua tahun setelah pembatasan mobilitas (lockdown) akibat pandemi Covid-19, akhirnya masyarakat dunia bisa pergi dan mengunjungi destinasi favoritnya, termasuk museum. Berdasarkan data dari The Art Newspaper, terdapat sebanyak 141 juta kunjungan ke museum di seluruh dunia pada tahun 2022.

Jumlah ini mungkin lebih banyak dua kali lipat dibandingkan tahun 2021. Namun, ternyata kunjungan ke museum belum pulih sepenuhnya. Jika dibandingkan dengan tahun 2019 di era sebelum pandemi, The Art Newspaper mencatat bahwa jumlah kunjungan ke museum di tahun itu mencapai 230 juta kunjungan.

Daftar 5 museum dengan jumlah kunjungan terbanyak sepanjang tahun 2022 | Goodstats

Masih merujuk pada laporan The Art Newspaper, ada sejumlah museum yang telah bangkit dari keterpurukan dan masih mendapatkan banyak kunjungan selama pagebluk berlangsung. Musée du Louvre atau Louvre Museum di Paris, Prancis berada di posisi teratas dalam daftar museum yang paling banyak dikunjungi dengan jumlah pengunjung sebanyak 7,7 juta pada 2022.

Jumlahnya mengalahkan total pengunjung di Vatican Museum yang berlokasi di Vatikan di posisi kedua yang hanya berhasil menerima sebanyak 5,08 juta kunjungan pada tahun 2022. Selanjutnya, ada British Museum di London, Inggris yang menempati peringkat ketiga dengan jumlah 4,09 juta kunjungan.

Lalu, museum mana lagi yang mencatatkan jumlah pengunjung terbanyak sepanjang tahun 2022? Berikut data selengkapnya.

1. Louvre Museum, Prancis

Tampak depan Museum Louvre di Paris, Prancis | Britannica

Museum nasional dan galeri seni yang terletak di ibu kota Prancis, Paris ini menjadi museum yang paling banyak dikunjungi versi The Art Newspaper. Merujuk pada data Britannica, Louvre Museum dibangun pada tahun 1546 oleh Francis I.

Lalu, Louvre sudah tidak lagi digunakan sebagai istana karena Raja Louis XIV memindahkan kerajaannya ke Versailles di tahun 1682. Kemudian, pemerintah resmi menjadikan Louvre sebagai museum seni dengan nama awal Musee Central des Arts pada abad ke-18 atau sekitar tahun 1793.

2. Vatican Museum, Vatikan

Potret Vatican Museum | Italia Mia

Museum Vatikan merupakan museum nasional dan terbuka untuk umum yang terletak di Kota Vatikan. Museum ini menampilkan karya-karya dari koleksi besar yang dikumpulkan oleh para paus dan gereja katolik selama berabad-abad, termasuk beberapa patung dari zaman Romawi dan karya seni Renaisans.

Museum ini menempati posisi kedua setelah Louvre sebagai museum yang paling banyak dikunjungi menurut The Art Newspaper. Adapun melansir Visitvaticancity.org, Museum Vatikan dibuka dari hari Senin sampai Sabtu pada pukul 9:00 hingga 18:00.

3. British Museum, Inggris

Foto British Museum yang terletak di London, Inggris | Edwud

British Museum yang terletak di distrik Bloomsbury, Borough Camden, London, Inggris merupakan museum nasional yang memiliki banyak koleksi atau karya arkeologi dan etnografi. Sejak didirikan di bawah Undang-Undang Parlemen di tahun 1753, museum ini sebagian besar berisi koleksi dokter dan ilmuwan asal Anglo-Irlandia Sir Hans Sloane.

Melansir laman Britannica, bangunan museum saat ini dirancang dengan gaya kebangkitan Yunani oleh Sir Robert Smirke pada tahun sekitar 1823. Sementara, ruang bacanya yang terkenal dibangun pada tahun 1850-an.

4. Tate Modern, Inggris

Tampak luar Museum Tate Modern | Time Out

Tate Modern merupakan sebuah galeri seni modern yang berlokasi di London, Inggris dan dimiliki oleh Tate Group. Adapun, perusahaan ini berbasis di kawasan Bankside, London Borough of Southwark.

Berdasarkan laman resminya, Tate Modern memiliki banyak koleksi seni nasional Inggris dari awal tahun 1900-an hingga karya-karya seni modern saat ini. Termasuk lukisan, patung, dan lain-lain yang dibuat oleh seniman terkenal di seleuruh dunia seperti Pablo Picasso, Emily Kame Kngwarreye, dan Jenny Holzer.

Sama seperti museum nasional Inggris lainnya, tiket masuk ke Tate Modern gratis atau tidak dipungut biaya sama sekali. Tate Modern menempati posisi keempat dalam daftar museum yang paling banyak dikunjungi pada tahun 2022 dengan total mencapai 3,9 juta pengunjung.

5. National Museum of Korea, Korea Selatan

Potret luar Museum Nasional Korea di Seoul, Korea Selatan | Takashi Images/Shutterstock

National Museum of Korea atau Museum Nasional Korea yang terletak di ibu kota Korea Selatan, Seoul ini menyimpan artefak budaya Korea Selatan, termasuk koleksi nasional hingga karya-karya seni dari zaman kuno hingga era modern.

Berdasarkan laman The Art Newspaper, Museum Nasional Korea menjadi museum yang paling banyak dikunjungi di dunia di posisi kelima setelah Tate Modern. Tercatat, museum ini telah mendapatkan sebanyak 3,41 juta pengunjung pada tahun 2022.

Melansir Insider Monkey, museum ini tidak hanya menampilkan berbagai pameran atau koleksi seni untuk memikat para pengungjungnya, namun juga memiliki komitmen terhadap program pendidikan dan program kebudayaan Korea Selatan.

Penulis: Nada Naurah
Editor: Iip M Aditiya

Konten Terkait

10 Bandara Paling Sibuk di Dunia

Bandara tersibuk di dunia jatuh kepada Bandara Internasional Atlanta, dengan total 104 juta penumpang di tahun 2023.

10 Bandara dengan Peringkat Terendah 2023, Ada dari Indonesia!

3 dari 10 bandara dengan peringkat terburuk di dunia ada di Indonesia, masalah utama ada pada faktor ketepatan waktu

Terima kasih telah membaca sampai di sini

Dengan melakukan pendaftaran akun, saya menyetujui Aturan dan Kebijakan di GoodStats

atau

Untuk mempercepat proses masuk atau pembuatan akun, bisa memakai akun media sosial.

Hubungkan dengan Google Hubungkan dengan Facebook
Student Diplomat Mobile
X