Kopi Kenangan Bersama Segelas Cappuccino: Kedai Kopi dan Jenis Kopi yang Diminati Gen Z

Survei terbaru oleh GoodStats terhadap 1.000 responden, mayoritas berusia 18-24 tahun, menunjukkan preferensi kedai dan jenis kopi yang diminati masyarakat.

Kopi Kenangan Bersama Segelas Cappuccino: Kedai Kopi dan Jenis Kopi yang Diminati Gen Z Salah Satu Menu Kopi Kenangan | Dok. Kopi Kenangan

Tren konsumsi kopi di Indonesia terus mengalami peningkatan, khususnya di kalangan gen Z yang kini menjadikan kopi sebagai bagian dari gaya hidup. Survei terbaru oleh GoodStats yang dilakukan pada 15-28 September 2024 menunjukkan beberapa pola menarik terkait preferensi kedai kopi dan jenis kopi yang diminati masyarakat Indonesia.

Menggunakan metodologi survei online, survei ini melibatkan 1.000 responden, di mana mayoritas berusia 18-24 tahun (gen Z), yakni sekitar 45,9% dari keseluruhan partisipan. Survei ini dilakukan melalui platform online dengan pemilihan responden secara acak, yang mana panel survei difasilitasi oleh GoodStats.

Dari sisi demografis, mayoritas responden berasal dari Pulau Jawa dengan persentase 62,3%, mencakup wilayah Jawa Barat, Jawa Timur, Jawa Tengah, Banten, dan DI Yogyakarta. Sisanya, sekitar 37,7%, berasal dari luar Pulau Jawa, menunjukkan cakupan survei yang cukup representatif terhadap populasi Indonesia. Selain itu, survei mencatat bahwa partisipasi laki-laki lebih dominan dengan 57,7%, sementara 42,3% lainnya adalah perempuan.

Survei ini berfokus pada preferensi masyarakat terkait konsumsi kopi dan dilakukan untuk memahami kebiasaan serta pilihan kopi yang paling disukai. Pertanyaan yang diajukan mencakup pemilihan kedai kopi favorit, jenis kopi yang sering dikonsumsi, serta kebiasaan dalam mengonsumsi kopi sehari-hari.

Hasil survei ini memberikan gambaran umum tentang pola konsumsi kopi di kalangan masyarakat Indonesia dan preferensi terhadap kedai kopi yang mendukung gaya hidup mereka, seperti tempat yang menyediakan fasilitas untuk bekerja atau bersantai.

Baca Juga: 42% Orang Indonesia Minum Kopi di Malam Hari, Kapan Waktu yang Terbaik?

Kedai Kopi Favorit

Kedai Kopi Favorit di Indonesia
Kedai kopi favorit di Indonesia | GoodStats

Kedai kopi kini semakin menjamur dan diminati oleh masyarakat Indonesia. Berdasarkan survei, Kopi Kenangan menempati posisi teratas sebagai kedai kopi favorit dengan 40% responden memilihnya sebagai tempat yang paling sering dikunjungi. Keberhasilan Kopi Kenangan meraih popularitas ini tidak terlepas dari strategi bisnis yang menggabungkan harga terjangkau dan cita rasa lokal yang akrab di lidah konsumen.

Selain Kopi Kenangan, kedai kopi lainnya yang juga populer di kalangan responden adalah Fore Kopi dengan 33%, dan Starbucks yang berada di posisi ketiga dengan 30%. Adapun kedai-kedai lain yang juga masuk dalam daftar adalah Point Coffee (25%), Kopi Janji Jiwa (23%), dan Kopi Tuku (18%). Kedai-kedai ini memiliki daya tarik tersendiri, mulai dari konsep gerai yang unik hingga penawaran menu kopi dengan berbagai varian yang cocok untuk berbagai selera.

Menariknya, selain dari beragam konsep kedai yang unik. Mayoritas responden menganggap fasilitas penunjang 'work from café' seperti colokan listrik (23%), wifi (21%), dan AC (17%) sebagai aspek terpenting ketika memilih kedai kopi.

Jenis Kopi Favorit

Jenis Kopi Favorit di Coffe Shop
Jenis kopi favorit di coffee shop | GoodStats

Dalam hal preferensi jenis minuman kopi, cappuccino menempati urutan pertama sebagai pilihan utama dengan 28% responden memilihnya. Kelezatan cappuccino yang memiliki perpaduan seimbang antara kopi, susu, dan buih susu membuatnya menjadi favorit banyak orang, terutama bagi mereka yang menyukai cita rasa 'kopi manis'.

Selain cappuccino, jenis kopi lainnya yang cukup digemari adalah americano (21%), yang cenderung lebih pahit dan kuat, serta caffe latte dengan 18% responden menyukainya. Caffe latte menawarkan rasa kopi yang lebih lembut karena proporsi susu yang lebih banyak, sehingga cocok bagi penikmat kopi dengan cita rasa ringan.

Untuk pilihan lainnya, espresso (11%) dan macchiato (8%) masih menarik perhatian meskipun tidak sebanyak jenis kopi lain yang mengandung susu. Hal ini menunjukkan kecenderungan konsumen Indonesia yang lebih menyukai olahan kopi dengan susu atau krim, dibandingkan dengan kopi hitam yang lebih murni.

Secara keseluruhan, hasil survei menunjukkan bahwa kebiasaan mengonsumsi kopi di kalangan masyarakat Indonesia, khususnya gen Z, tidak hanya sekadar untuk memenuhi kebutuhan kafein, tetapi juga telah menjadi bagian dari gaya hidup. Kedai kopi dan minuman favorit ini menunjukkan bagaimana preferensi terhadap rasa dan suasana bisa menjadi faktor yang menentukan dalam memilih tempat dan jenis kopi yang dikonsumsi.

Baca Juga: Good Day Jadi Kopi Kemasan Botol Favorit di Indonesia

Penulis: Daffa Shiddiq Al-Fajri
Editor: Editor

Konten Terkait

Shumai/Siomai Jadi Jenis Dimsum Paling Disukai Masyarakat RI

Selain shumai/siomai, survei Populix juga menyebut lumpia kulit tahu sebagai dimsum terfavorit kedua orang Indonesia

Mengapa Sambal Lebih Banyak Berada di Pulau Jawa?

Dari ratusan sambal di Indonesia, mayoritas berada di Pulau Jawa. Hal ini berkaitan dengan banyaknya produksi cabai dan sejarah Pulau Jawa.

Terima kasih telah membaca sampai di sini

atau

Untuk mempercepat proses masuk atau pembuatan akun, bisa memakai akun media sosial.

Hubungkan dengan Google Hubungkan dengan Facebook