Jadwal Lengkap Pekan ke-19 BRI Super League 2025-2026, Pelatih Persita Kembali Jumpa Mantan

Persita kontra Persija menjadi salah satu duel menarik di pekan ke-19 ini.

Jadwal Lengkap Pekan ke-19 BRI Super League 2025-2026, Pelatih Persita Kembali Jumpa Mantan Dok.Persita, Gelandang Persita Bae Sin-young (tengah) menjadi motor serangan timnya.
Ukuran Fon:

Perjalanan musim BRI Super League 2025-2026 akan memasuki matchweek ke-19. Dimulai Jumat (30/1) sampai Senin (2/1) sebanyak sembilan laga siap berlangsung.

 

Pekan ke-19 ini penggemar sepak bola dalam negeri langsung disajikan duel seru Persita Tangerang versus Persij Jakarta. Pertandingan dua tim yang bertetangga provinsi itu berlangsung Jumat (30/1) di Indomilk Arena, Tangerang.

 

Pendekar Cisadane, julukan Persita, jelas punya motivasi berlipat jelang laga ini. Sebab pada perjumpaan perdana musim ini, Persita kalah 0-4 dari Persija (10/8).

 

Selain itu, pelatih Persita Carlos Pena juga ingin menuntaskan rasa penasaran. Pelatih yang musim lalu menangangi Persija itu nyatanya belum bisa menaklukkan mantan klubnya pada duel Agustus lalu.

 

Sedangkan juara bertahan Persib Bandung akan bertandang ke markas Persis Solo pada Sabtu (31/1). Kalau tergelincir, posisi pemuncak klasemen bisa saja diambil Borneo FC Samarinda yang akan menjalani laga kandang lawan PSIM Jogja Minggu (1/2).

 

Jarak poin antara Persib dengan Borneo FC sampai pekan ke-18 lalu sangatlah pendek. Hanya satu poin (41-40).

 

Inilah jadwal pekan ke-19 BRI Super League 2025-2026

Jumat, 30 Januari 2026

15.30 WIB       Persita vs Persija                                 Indomilk Arena, Tangerang

15.30 WIB       Persik vs Bali United                            Stadion Brawijaya, Kediri

Sabtu, 31 Januari 2026

13.30 WIB       Malut United vs Bhayangkara FC        Stadion Kie Raha, Ternate

15.30 WIB       Persis vs Persib                                    Stadion Manahan, Solo

19.00 WIB       Madura United vs PSBS                       Gelora Ratu Pamelingan, Pamekasan

Minggu, 1 Februari 2026

15.30 WIB       Borneo FC vs PSIM                              Stadion Segiri, Samarinda

19.00 WIB       Persebaya vs Dewa United                  Gelora Bung Tomo, Surabaya

Senin, 2 Februari 2026

15.30 WIB       Arema FC vs Persijap                           Stadion Kanjuruhan, Malang

19.00 WIB       PSM vs Semen Padang                        Gelora B.J. Habibie, Parepare

Penulis: Tri Candra

Konten Terkait

Daftar Pemenang Golden Disc Awards 2026

Golden Disc Awards 2026 digelar di Taiwan, Jennie BLACKPINK borong penghargaan termasuk Daesang bergengsi.

Bukan Sekadar Jernih, Ini 5 Negara dengan Air Terbersih di Dunia

Negara-negara dengan sistem air terbersih membuktikan keberhasilan perlindungan lingkungan, teknologi pengolahan, dan kesadaran masyarakat berkelanjutan.

Terima kasih telah membaca sampai di sini

atau

Untuk mempercepat proses masuk atau pembuatan akun, bisa memakai akun media sosial.

Hubungkan dengan Google Hubungkan dengan Facebook