Ini Dia Daftar Film Anime Terlaris Sepanjang Masa, Ada Favoritmu?

Berdasarkan data Comic Book Resource (CBR), Demon Slayer The Movie: Mugen Train menempati posisi pertama sebagai film anime terlaris sepanjang sejarah

Ini Dia Daftar Film Anime Terlaris Sepanjang Masa, Ada Favoritmu? Spirited Away menjadi salah satu film anime terlaris sepanjang masa | IMDb

Tak kalah dengan industri film Hollywood, industri anime di Jepang merupakan pasar yang sangat digemari oleh banyak orang di dunia. Masyarakat Negeri Sakura akan berbondong-bondong pergi ke bioskop untuk menonton film anime. Saking populernya, pendapatan film anime bahkan mampu menyaingi pendapatan film Hollywood di Jepang.

Mengutip Comicbook.com, industri anime di Jepang bahkan dilaporkan tumbuh lebih dari 13% dari tahun ke tahun pada 2022 dan mampu menghasilkan pendapatan sebesar US$20,6 miliar. Meski demikian, industri anime di Jepang terdampak oleh Pandemi Covid-19. Sehingga, diperkirakan industri anime membutuhkan waktu 2-3 tahun lagi untuk bangkit.

Daftar 7 film anime terlaris sepanjang masa versi Comic Book Resource (CBR) | Goodstats

Membahas industri anime, kita tentunya bertanya-tanya apa saja film anime yang telah meraup pendapatan tertinggi di dunia?

Meskipun berada di tengah persaingan ketat, di mana banyak judul film anime baru yang dirilis tiap tahunnya, namun ternyata daftar film anime terlaris yang menempati posisi teratas tak sering berganti. Bahkan, peringkat pertama dalam daftar baru mampu digeser setelah 18 tahun lamanya.

Menghimpun data dari Comic Book Resource (CBR) yang dilansir pada 5 Oktober 2023, berikut adalah daftar 7 film anime terlaris yang memiliki pendapatan tertinggi sepanjang masa.

1. Demon Slayer The Movie: Mugen Train

Demon Slayer The Movie: Mugen Train karya Haruo Sotozaki | Rotten Tomatoes

Demon Slayer The Movie: Mugen Train adalah mahakarya penuh aksi garapan Sutradara Haruo Sotozaki yang menjadi film anime terlaris sepanjang masa. Berdasarkan data dari CBR, film ini berhasil meraup keuntungan sebesar US$507,1 juta. 

Film yang dirilis pada Oktober 2020 ini dibuat sebagai sekuel untuk serial anime Demon Slayer: Kimetsu no Yaiba season pertama. Meskipun dirilis di tengah pandemi Covid-19, Mugen Train berhasil mendapatkan banyak apresiasi dan langsung menduduki puncak box office di Jepang.

Adapun, Mugen Train mengisahkan perjalanan trio pembasmi iblis: Tanjiro, Zenitsu, dan Inosuke bersama dengan Nezuko yang memiliki misi untuk menyelidiki misteri yang terjadi di Kereta Mugen. Dalam misi ini, mereka berada di bawah bimbingan Hashira Api Kyojuro Rengoku, salah satu pendekar pedang terkuat di Demon Slayer Corps.

2. Spirited Away

Film Spirited Away yang dirilis pada tahun 2001 | IMDb

Menduduki posisi kedua dalam daftar film anime terlaris sepanjang masa, Spirited Away berhasil mendapatkan keuntungan sebesar US$395,8 juta sejak awal perilisannya pada tahun 2001. Film karya Hayao Miyazaki ini menjadi salah satu film Studio Ghibli terpopuler di dunia, yang berhasil mendapatkan penghargaan Academy Award untuk Animasi Terbaik.

Film ini berkisah mengenai Chihiro Ogino, seorang anak perempuan berusia 10 tahun yang bisa memasuki dunia roh saat ia pindah ke lingkungan baru bersama keluarganya. Adapun, film ini juga menampilkan sosok No-Face, yang menjadi salah satu karakter paling ikonik di Studio Ghibli.

3. Your Name

Film Your Name karya Makoto Shinkai | Polygon

Disutradarai oleh Makoto Shinkai, Your Name merupakan film bergenre drama romantis yang mengisahkan dua remaja bernama Taki dan Mitsuha. Suatu hari, jiwa mereka tertukar secara tiba-tiba. Sehingga, mereka harus menjalani kehidupan yang sangat berbeda satu sama lain dengan badan baru.

Your Name menduduki posisi ketiga sebagai film anime terlaris di dunia dengan pendapatan sebesar US$382,2 juta. Sejak awal perilisannya di tahun 2016, film ini banyak mendapatkan ulasan positif dari penonton di seluruh dunia. Saking populernya, Your Name bahkan juga pernah mendapatkan beberapa penghargaan, diantaranya berasal dari Los Angeles Film Critics Association Awards dan Mainichi Film Awards untuk film animasi terbaik.

4. Suzume

Film Suzume besutan sutradara Makoto Shinkai| IMDb

Tayang perdana pada tahun 2022, Suzume telah menjadi salah satu film anime terbaik di dunia dengan pendapatan yang besar. Mengutip CBR, film besutan sutradara Makoto Shinkai ini tercatat telah meraup keuntungan sebanyak US$320,3 juta sejak awal perilisannya. 

Film ini menceritakan mengenai kisah Suzume Iwato, seorang gadis SMA berusia 17 tahun yang tiba-tiba menemukan sebuah pintu tua, yang ternyata merupakan sebuah portal dan menyebabkan kehancuran jika dibuka. Ia kemudian bekerja sama dengan Souta Munakata untuk mencegah serangkaian bencana gempa bumi di Jepang.

5. One Piece Film: Red

One Piece Film: Red karya Goro Taniguchi | Toei Animation

One Piece Film: Red merupakan salah satu dari sekian banyak film franchise One Piece. Dirilis tahun 2022, film ini dengan cepat memecahkan rekor box office di Jepang dan menjadi salah satu film anime dengan pendapatan tertinggi di dunia. Menurut CBR, pendapatan film ini diperkirakan telah mencapai US$246,5 juta. Angka tersebut menempatkan One Piece Film: Red sebagai film anime kelima terlaris sepanjang masa.

Disutradarai oleh Goro Taniguchi, film ini menjadi debut Uta, putri angkat sang bajak laut terkenal, Shanks sekaligus teman masa kecil Luffy. Film ini mendapatkan banyak respon positif dari penonton karena dianggap berhasil memberikan informasi yang dicari-cari penggemar.

6. Howl's Moving Castle

Howl's Moving Castle dari Studio Ghibli | IMDb

Dirilis pada tahun 2004, Howl's Moving Castle adalah adaptasi novel dengan judul yang sama karya Diana Wynne Jones. Film ini bercerita mengenai Sophie Hatter, yang dikutuk menjadi tua oleh seorang penyihir. Suatu hari, ia bertemu dengan Howl, seorang penyihir yang dapat membebaskannya dari kutukan.

Film ini menjadi karya dari sutradara brilian, Hayao Miyazaki. Popularitas film ini tak main-main. Film ini bahkan pernah sempat nominasi Oscar untuk kategori Film Animasi Terbaik. Melansir CBR, Howl's Moving Castle menduduki posisi keenam dalam daftar film anime terlaris sepanjang masa dengan pendapatan sebesar US$236 juta.

7. Ponyo

Film anime Ponyo, yang jadi salah satu karya terbaik Hayao Mizaki | IMDb

Satu lagi film besutan sutradara Hayao Mizaki yang menjadi salah satu film terbaik di Studio Ghibli. Ponyo mengisahkan mengenai seorang anak laki-laki bernama Sosuke dengan sahabat ikannya yang bernama Ponyo. Film ini merupakan film untuk anak-anak yang dibalut dengan alur cerita yang mengharukan.

Film yang dirilis pada tahun 2008 ini menempati posisi ketujuh setelah Howl's Moving Castle dalam daftar film anime terlaris sepanjang masa. Berdasarkan data dari CBR, Ponyo tercatat telah meraup keuntungan sebanyak US$204,8 juta sejak awal perilisannya.

Penulis: Nada Naurah
Editor: Iip M Aditiya

Konten Terkait

10 Bandara Paling Sibuk di Dunia

Bandara tersibuk di dunia jatuh kepada Bandara Internasional Atlanta, dengan total 104 juta penumpang di tahun 2023.

10 Bandara dengan Peringkat Terendah 2023, Ada dari Indonesia!

3 dari 10 bandara dengan peringkat terburuk di dunia ada di Indonesia, masalah utama ada pada faktor ketepatan waktu

Terima kasih telah membaca sampai di sini

Dengan melakukan pendaftaran akun, saya menyetujui Aturan dan Kebijakan di GoodStats

atau

Untuk mempercepat proses masuk atau pembuatan akun, bisa memakai akun media sosial.

Hubungkan dengan Google Hubungkan dengan Facebook
Student Diplomat Mobile
X