Fore Coffee jadi Favorit 54% Anak Muda Indonesia

Fore Coffee semakin memantapkan citra sebagai perusahaan inovatif dalam industri kopi Indonesia.

Fore Coffee jadi Favorit 54% Anak Muda Indonesia Pentingnya harga dan rasa untuk secangkir kopi I Unsplash
Ukuran Fon:

Fore Coffee, jenama kopi lokal yang telah berdiri sejak 2018, merupakan pengembangan dari Otten Coffee, perusahaan penjualan biji dan mesin kopi. Nama “Fore” terinspirasi dari kata “forest” yang mencerminkan bisnis yang berfokus pada penyajian kopi berkualitas tinggi.

Pada tahun 2021, Fore Coffee dengan konsisten memperluas jangkauannya dengan membuka lebih dari 40 gerai di berbagai daerah di Indonesia. Perjalanan Fore Coffee dari kedai kecil hingga dikenal sebagai salah satu jenama kopi lokal yang dapat bersaing di pasar kopi yang semakin kompetitif tidaklah mudah.

Tanggal 14 April 2025 merupakan hari yang bersejarah bagi Fore Coffee. Fore Coffee sebagai jaringan kopi terkemuka di Indonesia, secara resmi mencatatkan sahamnya di Bursa Efek Indonesia (BEI), diperdagangkan dengan simbol FORE. Hal ini menandai tonggak penting dalam perjalanan Fore Coffee yang bertransformasi menjadi perusahaan publik. Komitmen terhadap kualitas tidak hanya dijaga, namun juga transparansi, tata kelola yang kuat, dan yang paling penting adalah kepercayaan pelanggan.

Survei online dengan tajuk Gen Z Characteristic and Behaviours 2024 yang dirilis oleh Jakpat 2024 dengan melibatkan 316 responden Gen Z mengungkap, 54% anak muda Indonesia memilih Fore Coffee sebagai kedai kopi favoritnya. Fore Coffee berada di urutan ketiga sedangkan Kopi Kenangan meraih posisi pertama dengan 60%, disusul kopi Janji Jiwa dengan 56%.

Fore Coffee raih posisi ketiga untuk jenama kopi lokal favorit publik RI | GoodStats
Fore Coffee raih posisi ketiga untuk jenama kopi lokal favorit publik RI | GoodStats

Harga merupakan faktor utama yang menjadi pertimbangan saat memilih jenama kopi. Selisih 1% dari faktor harga adalah soal rasa. Sedangkan faktor nyaman untuk lambung dipilih oleh 34% responden. Wangi kopi meraih 31% suara, sementara ketersediaan kopi menjadi faktor yang tidak terlalu penting.

Budget Jajan Kopi Gen Z Kurang dari Rp10 Ribu

Walaupun dikenal sebagai generasi konsumtif, temuan yang mengejutkan adalah perihal budget yang dikeluarkan Gen Z untuk menikmati secangkir kopi, yang kurang dari Rp10 ribu.

Budget jajan kopi Gen Z biasanya di kisaran Rp10 ribu I Goodstats
Budget jajan kopi Gen Z biasanya di kisaran Rp10 ribu I Goodstats

Jika dibandingkan dengan jenama lokal, harga kopi susu gula aren dari Fore Coffee dibanderol sekitar Rp27 ribu untuk regular dan Rp34 ribu untuk ukuran besar. Harga ini menjadikannya sebagai salah satu kopi susu gula aren termahal dibandingkan kopi Tuku, Tomoro, Janji Jiwa dan Kopi Kenangan.

Harga tinggi ini sejalan dengan image Fore Coffee sebagai kopi kelas menengah ke atas. Interior yang estetik, kemasan yang ramah lingkungan, fasilitas outlet, hingga teknologi pemesanan berbasis aplikasi menambah nilai premium Fore Coffee. Selain itu, bahan baku dan rasa juga diklaim memiliki kualitas unggul dibanding kopi lokal lainnya.

“Ketika kita membeli saham IPO, kita perlu tahu setidaknya ada tiga hal. Pertama, bisnis utamanya itu apa dan siapa orang dibelakangnya. Kedua, bagaimana prospek perusahaan dan tujuan IPO. Ketiga, aspek finansial, valuasi serta kondisi market saat ini,” ujar financial planner, Melvin Mumpuni yang dikutip dari Finansialku.com, Rabu (26/3/2025).

Dengan memasuki lantai bursa saham, Fore Coffee memperkuat posisinya sebagai pelopor industri kopi melalui strategi inovasi dan ekspansi yang berkelanjutan. Salah satu inisiatif terbaru Fore Coffee soal pemberdayaan petani yaitu mendukung petani kopi di Jawa Barat melalui pelatihan dan pengembangan pemasaran. Upaya ini menunjukkan bahwa Fore Coffee benar-benar mempersiapkan kopi Indonesia menjadi salah satu pemain utama di industri kopi global.

Baca Juga: 33% Gen Z Suka Minum Kopi Setelah Matahari Terbenam

Penulis: Faizza Fontessa
Editor: Editor

Konten Terkait

Ketahui Prediksi Inflasi 2025 dan 2026, Persiapkan dari Sekarang!

Meskipun tidak selalu diprediksi dengan tepat, memiliki gambaran terhadap tren inflasi memberi ruang bagi perencanaan ekonomi yang lebih matang.

Daftar Isu Kesehatan yang Paling Dikhawatirkan, Gangguan Mental Nomor 1

Kesehatan mental jadi isu kesehatan yang paling dikhawatirkan, mengalahkan deretan penyakit berbahaya seperti kanker dan jantung.

Terima kasih telah membaca sampai di sini

atau

Untuk mempercepat proses masuk atau pembuatan akun, bisa memakai akun media sosial.

Hubungkan dengan Google Hubungkan dengan Facebook