Sejak 2007, Kemendikbudristek RI telah memberikan penghargaan kepada 71 tokoh pegiat dan pewaris seni dan tradisi di seluruh penjuru Indonesia lewat Anugerah Kebudayaan Indonesia (AKI) kategori Maestro Seni Tradisi.
Tanpa kita sadari, di sekitar kita juga banyak maestro-maestro pelestari kebudayaan yang mungkin belum dikenal secara luas, dan kita bisa mengenalkan mereka sebagai sosok penting pelestari kebudayaan.
Siapa sosok maestro pelestari budaya di sekitarmu? Kamu bisa ikut serta lomba merekam sosok maestro pelestari budaya dan dapatkan total hadiah Rp105 juta.