10 Negara dengan Penduduk Paling Cerdas di Dunia

Mengutip laporan dari World Population Review, yang berjudul The Intelligence of Nations menetapkan Jepang sebagai negara paling cerdas di dunia.

10 Negara dengan Penduduk Paling Cerdas di Dunia Ilustrasi anak belajar | Bangkok Click Studio/Shutterstock

Dalam mengulur kecerdasan, tes IQ atau tes Intelligent Quotient bisa menjadi dasar untuk mengukur berbagai kemampuan kognitif manusia. Seseorang yang ingin mengukur IQ mereka dapat mengikuti tes standar dan menerima skor berdasarkan peringkat. Semakin cerdas seseorang, semakin tinggi skor yang diperoleh orang tersebut.

Penetapan skor IQ ini juga bisa menjadi cerminan kualitas pendidikan dan sumber daya yang tersedia bagi orang-orang disuatu wilayah. Suatu wilayah atau negara yang memiliki skor IQ lebih rendah biasanya menunjukkan rendahnya taraf ekonomi, dan kurang berkembang terkhusus dalam bidang pendidikan, dibandingkan dengan negara-negara yang memiliki skor IQ lebih tinggi.

Mengutip laporan dari World Population Review, yang berjudul The Intelligence of Nations memaparkan data riset daftar negara yang memiliki skor IQ tertinggi. Psikolog asal Inggris, Richard Lynn dan sejawatnya David Becker melakukan penilaian terhadap 103 negara di dunia untuk mengukur tingkat kecerdasan penduduk dimasing-masing negara.

10 negara denga rata-rata IQ tertinggi di dunia 2022 I GoodStats

1. Jepang

Jepang menempati peringkat teratas sebagai negara tercerdas di dunia dengan pencapaian skor rata-rata IQ mencapai 106,48 poin dari total 51 juta jiwa jumlah penduduk. Tingginya skor IQ yang dimiliki masyarakat Jepang dikarenakan kualitas pendidikan yang sangat baik. Hal tersebut sudah diakui oleh kancah internasional terlihat dari banyaknya masyarakat Jepang yang menerima penghargaan Hadiah Nobel. Para pelajar di Jepang yang berusia 15 tahun diketahui memiliki kecakapan dalam bidang sains.

Meski mendapat predikat negara paling cerdas, di sisi lain masyarakat Jepang juga diketahui mendapatkan jumlah tidur paling sedikit di dunia. Berdasarkan anjuran kesehatan manusia harus mendapatkan 8 jam tidur setiap harinya, jika kurang tentu hal ini dapat mempengaruhi kesehatan.

2. Taiwan

Menjadi peringkat 2 negara paling cerdas di dunia, Taiwan diketahui memiliki rata-rata IQ yang berbeda tipis dengan Jepang, yakni senilai 106,47 poin, dengan jumlah penduduk sebanyak 9 juta jiwa. Melansir laman Kementerian Pendidikan Taiwan menyebut bahwa siswa Taiwan bisa mendapatkan pembelajaran selama 20 tahun. Mulai dari pendidikan dasar hingga jenjang doktoral, dengan periode wajib belajar siswa yang dianjurkan selama 9 tahun.

Pemerintah Taiwan memberian perhatian lebih untuk kualitas pendidikan di negaranya dengan menyediakan berbagai macam kursus demi mempertajam kemampuan siswa. Selain memiliki kurikulum regular, pemerintah Taiwan membelikan kelas praktis. Di sana siswa akan diberikan pemahaman terkait pendidikan kejuruan, hingga mudah meniti karier pasca lulus sekolah.

3. Singapura

Posisi ketiga diduduki oleh Singapura dengan rata-rata IQ senilai 105,89 poin dari 5 juta jiwa total penduduk. Singapura memiliki pendidikan yang unggul karena kebijakan pendidikan pemerintah Singapura menekankan pada peningkatan kemampuan keterampilan dan kecakapan dalam penyelesaian masalah.

Diketahui Singapura memiliki sistem yang sangat ketat pada saat pelaksanaan ujian sekolah. Tidak hanya itu, peran orang tua juga memiliki peran penting bagi kecerdasan generasi pelajar Singapura. Setidaknya, 70 persen orang tua di sana mendaftarkan anak-anak mereka ke kelas tambahan di luar jam sekolah.

4. Hongkong

Hongkong menempati peringat 4 sebagai negara paling cerdas di dunia, yakni dengan capaian skor IQ senilai 105,37 poin, dengan total penduduk sebanyak 7 juta jiwa. Hongkong memunyai kualitas yang baik dalam pendidikan. Sistem pendidikan di Hongkong dibuat kompetitif dengan kualitas pendidik yang baik juga mendorong atmosfer belajar yang tinggi.

Merilis laporan CES Education Center, walau berada di bawah Pemerintahan China, sistem pendidikan Hongkong masih mengadopsi struktur yang dibentuk oleh Pendidikan Inggris. Selain mengutamakan pengetahuan, pendidikan di Hongkong juga mementingkan pembelajaran keahlian praktikal, kemampuan interpersonal, isu budaya, serta penerapan pengetahuan pada praktek kerja riil.

Tidak hanya itu, Pemerintah Hongkong juga mengeluarkan kebijakan baru bagi para mahasiswa Internasional yang memperbolehkan mahasiswa untuk menetap di Hongkong selama 12 bulan setelah wisuda untuk mencari kerja.

5. China

China mengisi peringkat lima besar sebagai negara paling cerdas di dunia. Rata-rata IQ yang dimiliki masyarakat China adalah 104,10 poin dengan total penduduk sebanyak 7 juta jiwa. Mengutip China Edu Center, negara ini terkenal sebagai negara yang memiliki sistem pendidikan terbesar.

Antusias masyarakat China untuk mengenyam pendidikan terbilang banyak. Pada 2021, tercatat ada sebanyak 10,78 siswa yang mengikuti ujian masuk perguruan tinggi. Kualitas pendidikan yang baik ini berhasil menyumbang 4 persen Produk Domestik Bruto (PDB) perkembangan ekonomi China.

6. Korea Selatan

Peringkat 6 diisi oleh negeri Ginseng, Korea Selatan. Tidak hanya terkenal dengan budaya musik K-Pop yang tengah digandrungi para kalangan muda-mudi di dunia, Korea Selatan juga dikenal sebagai negara yang memiliki kualitas pendidikan terbaik di dunia. Rata-rata IQ masyarakat Korea Selatan yakni mencapai 102,35 poin, dengan jumlah total penduduk sebanyak 51 juta jiwa.

Dalam laman World Education News and Revews disebutkan, 70 persen masyarakat Korea Selatan dalam rentang usia 24-35 tahun sudah menyelesaikan pendidikan tersier. Kondisi sistem pendidikan yang makin baik juga merupakan imbas dari kebangkitan Korea Selatan dalam kurun waktu 70 tahun terakhir.

7. Belaurus

Republik Belarusia atau Belaurus, berada di posisi 7 sebagai negara paling cerdas di dunia dengan total skor senilai 101,6 poin dengan jumlah penduduk 9 juta jiwa.

Uniknya, pendidikan pra-sekolah di Belaurus memang tidak diwajibkan, tetapi ada sebanyak 70 persen anak-anak menghadiri taman kanak-kanak (TK) sebelum mulai sekolah.

8. Finlandia

Berada di peringkat 8 Finlandia dikenal sebagai negara yang memiliki sistem pendidikan terbaik di seluruh dunia, yakni dengan capaian rata-rata IQ senilai 101,2 poin dengan 5 juta jiwa total penduduk.

Menurut data PISA, Finlandia menjadi satu-satunya negara yang dimana siswanya memiliki kemampuan literasi dan tingkat harapan hidup yang tinggi. Hal tersebut dikarenakan Finlandia memiliki kehidupan yang seimbang antara sekolah dan kegiatan sehari-hari. Para siswa juga dibebaskan untuk mengikuti beragam kegiatan ekstrakurikuler.

9. Liechtenstein

Liechtenstein negara kecil di Eropa Tengah ini dikenal memiliki keindahan yang alam yang memukau dan juga menjadi salah satu destinasi terbaik bagi para seniman dunia. Dengan populasi yang hanya sebanyak 36.925 (berdasarkan sensus 2013) menjadikan kualitas pendidikan di Liechtenstein sangat baik. Satu kelas di Sekolah Dasar dihuni tidak lebih dari 12 orang siswa.

Hal ini menjadikan kualitas masyarakat Liechtenstein memiliki kecerdasan yang tinggi. Terbukti rata-rata IQ para masyarakat Liechtenstein memiliki skor 101,07 poin. Liechtenstein memiliki tingkat melek huruf yang sangat baik. Sistem pendidikan termasuk gaji para guru sekolah sangat diperhatikan oleh pemerintah di sana.

10. Belanda

Menduduki peringkat 10, Belanda memiliki rata-rata skor IQ masyarakat senilai 100,74 poin. Negara kecil ini menganut sistem pendidikan yang berfokus pada kerja tim, dan menciptakan lingkungan yang ideal untuk berteman.

Gaya mengajar dapat digambarkan sebagai interaktif berpusat pada siswa, memberikan kebebasan untuk berpendapat untuk menciptakan pemikiran yang terbuka.

Berdasarkan data dari World Population Review, penduduk Indonesia memiliki rata-rata skor IQ penduduk 78,49, menempati peringkat ke-132 dari total 199 negara yang diuji.

Penilaian IQ dalam riset ini memperhitungkan tiga indikator utama, yaitu kemampuan literasi, matematika, dan sains. Penelitian Lynn memang mendapat banyak kritikan, tetapi untuk sementara riset tersebut masih dipandang sebagai yang paling komprehensif.

Penulis: Nabilah Nur Alifah
Editor: Iip M Aditiya

Konten Terkait

Finlandia Masih Jadi Negara Paling Bahagia Menurut World Happiness Report 2024, Indonesia?

Finlandia, Denmark, dan Islandia masih menempati posisi 3 besar negara paling bahagia menurut World Happiness Report 2024, Indonesia naik ke peringkat ke-80.

Perbudakan Modern Makin Marak, Indonesia Tempati Peringkat Ke-3 di Asia Tenggara

Berdasarkan laporan Walk Free, Indonesia memiliki prevalensi perbudakan modern 6,6 per 1.000 penduduk, tertinggi ke-3 di Asia Tenggara.

Terima kasih telah membaca sampai di sini

Dengan melakukan pendaftaran akun, saya menyetujui Aturan dan Kebijakan di GoodStats

atau

Untuk mempercepat proses masuk atau pembuatan akun, bisa memakai akun media sosial.

Hubungkan dengan Google Hubungkan dengan Facebook
Student Diplomat Mobile
X