Koleksi Pesawat Tempur Negara ASEAN 2024

Myanmar memiliki koleksi pesawat tempur terbanyak di ASEAN, dengan 175 unit. Sementara Indonesia ada di peringkat ke-4 dengan 104 unit.

Koleksi Pesawat Tempur Negara ASEAN 2024
Koleksi Pesawat Tempur Negara ASEAN 2024

Menurut data yang dihimpun Institute for Strategic Studies (IISS), Indonesia tercatat punya 104 unit pesawat tempur/combat capable, terbanyak ke-4 di ASEAN saat ini.

Jumlah tersebut terdiri dari armada generasi lama seperti F-16 (33 unit) sampai yang terbaru T-50i (13 unit), dan belum mencakup sederet armada yang tengah dipesan/diproduksi seperti F-15EX (24 unit), KF-21 (48 unit), hingga Rafale (42 unit).

Myanmar, sementara itu jadi pengoleksi pesawat tempur terbanyak di ASEAN, dengan 175 unit, didominasi pesawat-pesawat generasi lama seperti F-7, MiG-29, dan K-8.

Terima kasih telah membaca sampai di sini

atau

Untuk mempercepat proses masuk atau pembuatan akun, bisa memakai akun media sosial.

Hubungkan dengan Google Hubungkan dengan Facebook