Kementerian Investasi/Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) RI melaporkan realisasi investasi di Indonesia pada Triwulan II-2024 tumbuh 22,5% (y-o-y) mencapai Rp428,4 triliun.
Dengan demikian, realisasi investasi di sepanjang paruh pertama (Januari-Juni) 2024 sudah mencapai Rp829,9 triliun, atau 50,3% dari target pemerintah di angka Rp1.650 triliun.
Menurut komposisinya, Rp421,7 triliun (50,8%) investasi yang direalisasikan merupakan investasi asing dan Rp408,2 triliun (49,2%) investasi dalam negeri.