Kelayakan fasilitas jalan yang ada dibeberapa daerah belakangan ini tengah menjadi sorotan publik. Selain karena adanya aktivitas mudik, kelayakan jalan juga menjadi viral karena adanya kritik masyarakat di media sosial.
Dari data BPS @bps_statistics tahun 2021, Riau tercatat menjadi provinsi dengan jalan rusak terbanyak dengan 441 km rusak dan 633 km rusak parah. Kedua adalah provinsi Papua dengan angka 829 km rusak dan 162 km rusak parah.
Melihat data tersebut, sudah sepatutnya pemerintah daerah masing-masing provinsi melakukan tindakan yang nyata guna memperbaiki jalanan yang rusak, demi kenyamanan warga.