Bandung, Kota dengan Kuliner Terbaik di ASEAN

Bandung terpilih sebagai kota dengan kuliner terbaik di ASEAN, mengungguli beberapa kota lain yang seperti Bangkok dan Hue.

Bandung, Kota dengan Kuliner Terbaik di ASEAN

Di setiap sudut Kota Bandung, rasanya takkan sulit untuk menemukan makanan-makanan otentik yang dijajakan pedagang--baik itu street food maupun makanan-makanan ala restoran.

Taste Atlas menobatkan Bandung sebagai kota dengan kuliner terbaik di ASEAN, mengungguli beberapa kota lain yang juga terkenal akan kulinernya seperti Bangkok dan Hue.

Sajian kuliner khas Bandung yang jadi favorit adalah batagor, mi kocok, seblak, kupat tahu, dan soto Bandung. Sementara untuk minuman, Bajigur dan Bandrek masuk dalam rekomendasi Taste Atlas.

Penilaiannya sendiri didasarkan pada rata-rata peringkat hidangan lokal di setiap kota di ASEAN.

"Apa yang kami lakukan adalah sebagai berikut: kami menggabungkan rata-rata peringkat hidangan lokal dan regional terbaik yang disajikan di kota tertentu, peringkat rata-rata hidangan nasional yang disajikan di kota itu, dan peringkat rata-rata Google untuk restoran tradisional terbaik di kota itu," kata tim Taste Atlas dalam laporannya.

Terima kasih telah membaca sampai di sini

atau

Untuk mempercepat proses masuk atau pembuatan akun, bisa memakai akun media sosial.

Hubungkan dengan Google Hubungkan dengan Facebook